nusabali

Seorang Pegawai PDAM Positif Narkoba.

  • www.nusabali.com-seorang-pegawai-pdam-positif-narkoba

Tes ini menyusul penangkapan oknum pegawai PDAM, Tjokorda RM, saat mengkonsumsi shabu di Kantor PDAM.

SEMARAPURA, NusaBali

Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Klungkung, menggelar test urine terhadap ratusan pegawai Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Klungkung, Selasa (2/10) pagi. Test menyasar pegawai yang bertugas di Klungkung Daratan maupun Nusa Penida. Hasilnya, seorang pegawai PDAM I Wayan SA, diduga positif narkoba.

Yang bersangkutan langsung diamankan ke ruangan Satnarkoba Polres Klungkung untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Test urine ini dilakukan atas koordinasi dari Direktur PDAM Klungkung I Nyoman Renin Suyasa dengan petugas Satnarkoba Polres Klungkung dan BNNK. Tes ini menyusul penangkapan seorang oknum pegawai PDAM Klungkung, Tjokorda RM alias Cok Rai, saat mengkonsumsi narkoba jenis shabu di kantor PDAM, Sabtu (29/9) dinihari.

Pantauan NusaBali, test urine tersebut dipusatkan di Kantor PDAM Klungkung, semua pegawai PDAM dikumpulkan agar semuanya ikut test. Setidaknya dari 139 pegawai ada enam pegawai yang tidak hadir, kendati demikian mereka tetap akan ditest. "Semua pegawai PDAM semua akan ditest oleh pihak berwenang," ujar Dirut PDAM Klungkung Nyoman Renin Suyasa, ditemuai usai test urine.

Kata dia, terkait seorang pegawai yang sudah ditangkap petugas kepolisian tersebut hingga mencoreng citra PDAM, hal ini akan berimbas termasuk penilaian dari Pusat. "Ini sudah mencoreng nama baik lembaga. Saya sudah melaporkan hal ini ke bupati, lalu kami diperintahkan test urine. Kemudian kami kooridiansi dengan BNNK," ujar Renin.

Kata Renin, ke depannya akan aggarkan setiap tahun untuk test urine atau akan menjadi program rutin. "Setiap tahun kami harus memantau pegawai kami. Sebelum ada penangkapan, tidak ada program itu. Kami benar-benar kecolongan," ujarnya. Sementara untuk hasil test urine tersebut, pihaknya belum menerima hasilnya.

Dikonfirmasi terpisah, Kasat Narkoba Polres Klungkung Kasat Narkoba Polres AKP I Gusti Ngurah Yudistira, belum mau membeber tentang hasil dari test urine tersebut. "Kami masih mengumpulkan data," ujarnya.*wan

Komentar