Kemenag Ajak Masyarakat Rutin Yoga
Pegawai Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Karangasem mengajak masyarakat melakukan yoga di Taman Budaya Arda Chandra, Jalan Ngurah Rai Amlapura, Sabtu (6/10).
AMLAPURA, NusaBali
Kegiatan yoga diisi dengan seminar agar peserta mengetahui manfaat yoga. Selain untuk kebugaran tubuh juga mencerdaskan pikiran, menyeimbangkan otak kanan dan otak kiri serta menyehatkan. Kemenag pun menyerukan kepada masyarakat agar rutin melakukan yoga.
Kepala Kantor Kemenag Karangasem, Dr Ni Nengah Rustini, dalam programnya turut memasyarakatkan yoga. Tahap awal mengajak segenap mahasiswa STKIP (Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan) Agama Hindu Amlapura melakukan gerakan-gerakan yoga permulaan. Dikatakan, secara umum yoga bisa mengasah fokus mental dan bisa berfungsi mengeluarkan racun dalam tubuh melalui gerakan-gerakan tertentu. “Yoga bisa melancarkan pernapasan, menguatkan keseimbangan tubuh, memudahkan relaksasi, mencegah cedera dan melancarkan peredaran darah,” jelas Rustini didampingi instruktur dari UNHI (Universitas Hindu Indonesia), I Gusti Bagus Wirawan,.
Khusus untuk wanita, yoga bisa mengatasi ketidakseimbangan hormon dan meningkatkan gairah hubungan intim. “Juga bisa mencegah penuaan dini,” tambahnya. Dikatakan, rencana ke depan secara rutin mengajak masyarakat Karangasem melakukan aktivitas yoga dengan mengundang seluruh komponen masyarakat. Mulai dari kalangan pemerintah, lembaga swasta, dan siswa. “Yoga ini olahraga rohani,” tambahnya. Sementara instruktur, I Gusti Bagus Wirawan berjanji akan terus datang memotivasi masyarakat melakukan yoga. Dikatakan, olahraga segala usia ini bisa mengatasi sindrom, radang sendi, dan mengontrol nafsu makan. *k16
Kegiatan yoga diisi dengan seminar agar peserta mengetahui manfaat yoga. Selain untuk kebugaran tubuh juga mencerdaskan pikiran, menyeimbangkan otak kanan dan otak kiri serta menyehatkan. Kemenag pun menyerukan kepada masyarakat agar rutin melakukan yoga.
Kepala Kantor Kemenag Karangasem, Dr Ni Nengah Rustini, dalam programnya turut memasyarakatkan yoga. Tahap awal mengajak segenap mahasiswa STKIP (Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan) Agama Hindu Amlapura melakukan gerakan-gerakan yoga permulaan. Dikatakan, secara umum yoga bisa mengasah fokus mental dan bisa berfungsi mengeluarkan racun dalam tubuh melalui gerakan-gerakan tertentu. “Yoga bisa melancarkan pernapasan, menguatkan keseimbangan tubuh, memudahkan relaksasi, mencegah cedera dan melancarkan peredaran darah,” jelas Rustini didampingi instruktur dari UNHI (Universitas Hindu Indonesia), I Gusti Bagus Wirawan,.
Khusus untuk wanita, yoga bisa mengatasi ketidakseimbangan hormon dan meningkatkan gairah hubungan intim. “Juga bisa mencegah penuaan dini,” tambahnya. Dikatakan, rencana ke depan secara rutin mengajak masyarakat Karangasem melakukan aktivitas yoga dengan mengundang seluruh komponen masyarakat. Mulai dari kalangan pemerintah, lembaga swasta, dan siswa. “Yoga ini olahraga rohani,” tambahnya. Sementara instruktur, I Gusti Bagus Wirawan berjanji akan terus datang memotivasi masyarakat melakukan yoga. Dikatakan, olahraga segala usia ini bisa mengatasi sindrom, radang sendi, dan mengontrol nafsu makan. *k16
1
Komentar