nusabali

Proyek Jalan Culali-Yeh Mampeh Terkendala Truk Pasir

  • www.nusabali.com-proyek-jalan-culali-yeh-mampeh-terkendala-truk-pasir

Truk pasir lalu lalang di jalur Culali-Yeh Mampeh. Imbasnya, perbaikan jalan di jalur tersebut terganggu.

BANGLI, NusaBali
Ketua DPRD Bangli Ngakan Made Kutha Parwata didampingi Wakil Ketua DPRD Bangli I Nyoman Basma dan Ketua Komisi III Ketut Suastika yang meninjau lokasi, Selasa (16/10), merekomendasikan pengalihan arus truk di jalur itu. Pengalihan arus lalin khusus truk agar pelaksanaan perbaikan jalan berjalan lancar.

Ngakan Kutha mengatakan, turun ke lapangan untuk mengetahui kondisi pelaksanaan proyek Peninjoan Panorama Gunung Batur di kawasan Penelokan dan proyek jalan di jalur Culali-Yeh Mampeh. Disebutkan pengerjaan di Peninjoan Gunung Batur berjalan lancar, namun untuk proyek jalan, dewan menemukan permasalahan yang harus diselesaikan bersama. “Banyaknya lalulalang truk galian C membuat pelaksanaan proyek terganggu,” ungkapnya.

Dikatakan, permasalahan ini perlu dicarikan solusi sehingga pelaksanaan proyek berjalan lancar. Ngakan Kutha berharap pelaksanaan proyek berjalan lancar dan kualitasnya bagus. Dewan telah mengundang Dinas PU, Dinas Perhubungan, serta pengusaha galian C untuk membahas masalah di lapangan. Dalam pertemuan itu disepakati adanya pembatasan jam operasi sopir truk. Truk bisa beroperasi pagi sampai pukul 12.00 Wita. Setelah lewat jam tersebut proyek pemadatan bisa dilakukan.

Dewan juga berniat membuat rekomendasi agar dilakukan pengalihan arus truk galian C untuk sementara ke jalur Kedisan-Penelokan. Dalam pengalihan tersebut ada beberapa persyaratan yang disepakati sopir truk seperti pembatasan tonase agar pasir tidak berserakan di jalan. Menurut Ngakan Kutha pengalihan arus lalin lebih baik dibanding kegiatan perbaikan jalan tidak optimal. *es

Komentar