nusabali

Bali Raih Tiga Emas

  • www.nusabali.com-bali-raih-tiga-emas

Potensi penamban medali masih terbuka lebar. Sebab ada petembak Bali yang masuk final. Tapi datanya saya masih menunggu. Mudah-mudahan ada tambahan medali di hari terakhir

Menembak Gubernur Kalsel Cup

DENPASAR, NusaBali
Petembak Bali meraih tiga medali emas, tiga perak dan satu perunggu hingga hari kelima Kejurnas Menembak Gubernur Kalsel Cup 2018, di Banjarmasin. Dengan raihan tersebut, Bali sementara di urutan kedua dari 25 provinsi. Namun Perbakin Bali berharap ada tambahan medali emas hingga penutupan pada hari Sabtu (3/11).

Salah satu pelatih Bali, Made Sugiantara menyatakan, masih ada potensi penambahan medali bagi petembak Bali. Sebab beberapa nomor masih bertanding. Menurutnya, kejuaraan tersebut mulai 29 November hingga 3 Oktober.

Menurut Sugiantara, medali emas dipersembahkan Kadek Rico Vergian Dinatha di kategori ap men senior, lalu Kadek Dwi pada nomor 3 post dan beregu ap putri senior. Sedangkan perak di no mix tim atas nama Kadek Rico dan Lily, beregu ap men senior dan Talita Yudit di no ap putri senior. Sedangkan perunggu dipersembahkan Lily di no ap putri senior.

"Potensi penamban medali masih terbuka lebar. Sebab masih ada petembak yang masuk final. Tapi datanya saya masih menunggu. Mudah-mudahan ada medali di hari terakhir," terang Sugiantara.

Pria yang akrab disapa Pak Rino itu menambahkan, target Perbakin Bali hanya lolos PON Papua 2020. Sedangkan kalau peringkat tim Perbakin Bali saat ini ada di urutan kedua dari 25 Pengprov yang jadi peserta.  "Harapan saya anak-anak bisa meningkatkan lagi skornya untuk dapat lolos PON," harap Sugiantara. *dek

Komentar