nusabali

Lini Depan Terancam Ompong di Papua

  • www.nusabali.com-lini-depan-terancam-ompong-di-papua

Penguatan mental bertanding menjadi focus Bali United yang terancam kekurangan daya gedor di kandang Persipura Jayapura.

Spaso dan Melvin Platje Masih Cedera


MANGUPURA, NusaBali
Setelah sebelumnya enam pemain pilar Bali United absen saat menjamu Madura United di Stadion Dipta Gianyar, kini away ke Stadion Mandala Jayapura pada Sabtu (10/11) mendatang terancam tanpa  dua ujung tombak Ilija Spasojevic dan Melvin Platje.

Kabarnya Spaso cedera otot paha dan Platje masalah di bagian engkel. Hanya saja pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro enggan merinci kondisi dua pemainnya. "Spaso sih kayak kambuhan, kalau dipaksakan tambah bahaya. Karena selama ini main dipaksain terus. Yang tahu jelasnya adalah tim dokter yang akan menerangkan kondisi pemainnya," ucap Widodo Cahyono Putro, Selasa (6/11).

Meski ada pemainnya intinya bakal absen, namun secara kesiapan tim Widodo menyebut siap berangkat menghadapi Persipura pada matchday Liga 1 ke-30. “Di sana (Papua) yang dibutuhkan itu mental yang kuat. Jam mainnya juga siang. Tekanan dan aura tempat pertandingan juga sangat berbeda. Jarak tempuh perjalanan juga cukup lama. Bisa juga delay kemungkinan pesawatnya. Makanya yang paling penting saat away ke Persipura yakni mental dan fisik. Mental harus kuat," tegas Widodo.

Apalagi setelah away ke Persipura, laga kandang akan menjamu Persebaya 18 November, kemudian away ke PSM Makassar 25 November, selanjutnya menjamu Persija Jakarta 2 Desember dan pertandingan terakhir pekan ke-34 bertandang ke markas Bhayangkara FC pada 9 Desember. "Itu semua tim kuat-kuat. Jadi kita harus fokus per pertandingan saja. Untuk tetap menjaga posisi di papan atas," tegas Widodo.

Soal Bali United bisa menjadi batu sandungan untuk tim lainnya meraih juara yang difavoritkan akan menjadi milik Persija dan PSM Makassar, Widodo mengakui Bali United juga bisa juara. Dengan catatan menang terus di sisa pertandingan.

"Saya akan bawa 18 pemain saja ke Persipura," tutur Widodo. Soal akumulasi kartu Dallen Doken,kemungkinan  digantikan Saiful Indra Cahya atau Felisianus Rato Bate. Karena dia juga ingin menjaga semua pemainnya tetap dalam performace terbaiknya. "Tidak usah banyak pikiran ke Papua. Mental saja diperkuat," jelasnya.

Sementara itu perkembangan Nick van Der Velden kini mulai membaik kondisinya pasca cedera dalam menjalani latihan. Perkembangan sudah 80 persen untuk merumput. Hanya saja ada kemungkinan Nick masih diistirahatkan ke Persipura. Pemain yang dikenal full skill itu kemungkinan besar baru diturunkan saat menjamu Persebaya Surabaya di Dipta Gianyar pada Minggu (18/11).*dek

Komentar