KONI Gianyar Tolak Bonek
Ketua Umum KONI Kabupaten Gianyar, Pande Purwata secara tegas menolak keinginan Bonek, julukan suporter Persebaya Surabaya menggunakan GOR Kebo Iwa sebagai titik kumpul.
Soal GOR Kebo Iwa Jadi Titik Kumpul
GIANYAR, NusaBali
Bonek direncanakan berkumpul di GOR Kebo Iwa, saat tim kesayangannya bertandang ke markas Bali United, di Stadion Wayan Dipta, dalam laga pekan ke-31 lanjutan Liga 1 musim 2018, Minggu (18/11).
"Kalau penggunaan GOR Kebo Iwa, pasti tidak bisa. Karena GOR Kebo Iwa digunakan untuk kegiatan Pemda," ucap Pande Purwata, di Gianyar, Kamis (15/11).
Menurut Pande Purwata, penggunaan GOR Kebo Iwa diluar konteks olahraga juga harus dikoordinasikan dengan pihak Dispora Kabupaten Gianyar. Dia berharap kedatangan Bonek membawa suasana damai dan aman di Gianyar.
Soal antisipasi kerusakan fasilitas Stadion Kapten Wayan Dipta Gianyar, menurut Purwata, langsung ke Pemda Gianyar sebagai pemilik stadion.
Sementara itu, pihak Panitia Pelaksana (Panpel) tuan rumah mulai mempersiapkan antisipasi menjelang laga tersebut.
Baik suporter Bali United dan Bonek diprediksi memadati Stadion Wayan Dipta Gianyar. Selain memberikan kuota tambahan tiket menjadi dua ribu lembar untuk Bonek, tuan rumah juga menyediakan
big screen di tiga tempat di Stadion Dipta. Pertama di area parkir mobil sisi barat tepat didepan Bali United Cafe, selanjutnya di sisi utara-barat, serta sisi timur-utara.
"Saya ingin mengantisipasi kekecewaan Bonek," ucap Manajer Stadion Kapten I Wayan Dipta, Petrus Budi Lesmana, Kamis (15/11).
Menyediakan big screen sebagai upaya meredam kekecewaan suporter Persebaya jika tidak mendapatkan tiket. Mereka dapat menyaksikan tim kesayangannya melalui layar lebar.
"Apalagi kapasitas stadion Dipta maksimal 20 ribu suporter tidak cukup menampung suporter dari kedua tim.," tandas Budi Lesmana. *dek
GIANYAR, NusaBali
Bonek direncanakan berkumpul di GOR Kebo Iwa, saat tim kesayangannya bertandang ke markas Bali United, di Stadion Wayan Dipta, dalam laga pekan ke-31 lanjutan Liga 1 musim 2018, Minggu (18/11).
"Kalau penggunaan GOR Kebo Iwa, pasti tidak bisa. Karena GOR Kebo Iwa digunakan untuk kegiatan Pemda," ucap Pande Purwata, di Gianyar, Kamis (15/11).
Menurut Pande Purwata, penggunaan GOR Kebo Iwa diluar konteks olahraga juga harus dikoordinasikan dengan pihak Dispora Kabupaten Gianyar. Dia berharap kedatangan Bonek membawa suasana damai dan aman di Gianyar.
Soal antisipasi kerusakan fasilitas Stadion Kapten Wayan Dipta Gianyar, menurut Purwata, langsung ke Pemda Gianyar sebagai pemilik stadion.
Sementara itu, pihak Panitia Pelaksana (Panpel) tuan rumah mulai mempersiapkan antisipasi menjelang laga tersebut.
Baik suporter Bali United dan Bonek diprediksi memadati Stadion Wayan Dipta Gianyar. Selain memberikan kuota tambahan tiket menjadi dua ribu lembar untuk Bonek, tuan rumah juga menyediakan
big screen di tiga tempat di Stadion Dipta. Pertama di area parkir mobil sisi barat tepat didepan Bali United Cafe, selanjutnya di sisi utara-barat, serta sisi timur-utara.
"Saya ingin mengantisipasi kekecewaan Bonek," ucap Manajer Stadion Kapten I Wayan Dipta, Petrus Budi Lesmana, Kamis (15/11).
Menyediakan big screen sebagai upaya meredam kekecewaan suporter Persebaya jika tidak mendapatkan tiket. Mereka dapat menyaksikan tim kesayangannya melalui layar lebar.
"Apalagi kapasitas stadion Dipta maksimal 20 ribu suporter tidak cukup menampung suporter dari kedua tim.," tandas Budi Lesmana. *dek
1
Komentar