nusabali

Dua Remaja Jatuh ke Jurang

  • www.nusabali.com-dua-remaja-jatuh-ke-jurang

Saat memasuki jalan menurun, Yunita Rahayu tidak dapat mengendalikan laju kendaraannya hingga terjatuh ke jurang.

BANGLI, NusaBali
Pengendara Vario DK 6591 TE, Yunita Rahayu, 24, membonceng Ni Wayan Ratna, 19, mengalami kecelakaan tunggal di jalan jurusan Yeh Mampeh - Pinggan tepatnya  di Banjar Poh, Desa Pinggan, Kecamatan Kintamani, Bangli, Minggu (18/11). Akibat kejadian ini, kedua remaja itu jatuh ke jurang berkedalaman sekitar 4 meter. Musibah ini mereka alami sepulang dari berwisata.

Informasi di lapangan, Yunita Rahayu, adalah mahasiswa beralamat di Jalan Dewi Sartika, Kecamatan/Kabupaten Klungkung. Sementara Ni Wayan Ratna asal Banjar Pemuteran, Desa Pempatan, Kecamatan Rendang, Karangasem, yang merupakan pegawai koperasi di Rendang. Kejadian berawal saat keduanya hendak pulang setelah berwisata di salah satu objek di Desa Pinggan. Sekitar pukul 16.00 Wita, mereka melintas di jalan jurusan Yeh Mampeh - Pinggan tepatnya  di Banjar Poh, Desa Pinggan, Kecamatan Kintamani, Bangli. Kondisi jalan menurun dan Yunita Rahayu tidak dapat mengendalikan laju kendaraanya. Hingga sepeda motor terjun ke jurang berkedalaman sekitar 4 meter.

Pengendara dan yang dibonceng juga terjatuh ke jurang. Warga sekitar yang mengetahui peristiwa tersebut langsung berupaya mengevakuasi para korban. Kedua korban dilarikan ke puskesmas terdekat selanjutnya dirujuk ke RSU Bangli. Yunita Rahayu mengalami luka lecet pada siku tangan kanan dan mengalami sakit pada punggung, sedangkan Wayan Ratna mengalami luka lecet pada telapak tangan kanan dan luka lecet pada pelipis kiri. “Pengendara tidak bisa mengendalikan kendaraannya sehingga saat jalan turunan sepeda motor melaju kencang dan akhirnya masuk jurang,” ungkap sumber kepolisian.

Korban yang kondisi sadarkan diri sudah menghubungi keluarganya. Wayan Ratna mengaku baru pulang dari tempat wisata untuk mengisi hari libur. Saat hendak pulang justru mengalami kecelakaan. “Sepeda motor sulit dikendalikan, akhirnya jatuh ke jurang,” ungkapnya. *es

Komentar