nusabali

Jalan Licin Truk Terguling ke Sawah

  • www.nusabali.com-jalan-licin-truk-terguling-ke-sawah

Sebuah truk yang mengangkut buah durian terguling ke sawah di kilometer 35, ruas jalan Singaraja-Subuk, wilayah Banjar Dinas Colekan, Desa Subuk, Kecamatan Busungbiu, Buleleng.

SINGARAJA, NusaBali

Peristiwa yang terjadi pada Rabu (5/12) pukul 15.30 WITA itu diduga diakibatkan karena jalan licin sehabis hujan. Kejadian tersebut bermula saat truk Toyota Dyna berplat nomor L 8545 UL datang dari arah Selatan menuju Utara. Saat memasuki jalan menurun dan belokan ke kanan dalam situasi hujan, truk yang dikemudikan Imam Mukarom, 29, warga Desa Balung Gabus, Kecamata Candi, Kabupaten Sidoarjo, tak dapat mengendalikan laju kendaraannya.

Ban truk mengalami slip dan akhirnya membuat truk masuk terguling ke tengah sawah di sebelah Barat jalan dengan posisi kepala truk menghadap ke Barat dengan posisi bak kiri berada di bawah. Beruntung saat kejadian mengancam maut itu sopir truk Mukarom yang juga mengajak seorang penumpang Andi Sutrisno, 36, warga Desa Bligo, Kecamatan Candi, Perumahan Citra Graha, Kabupaten Sidoarjo dapat menyelamatkan diri.

Keduanya disebut hanya mengalami luka ringan dan sempat diberikan penanganan medis oleh bidan desa setempat. Kasat Lantas Polres Buleleng, AKP Putu Diah Kurniawandari, dikonfirmasi terpisah Kamis (6/12) siang kemarin membenarkan kejadian itu.

Ia pun memastikan kecelakaan tunggal yang menyebbakan truk terguling ke sawah karena out off control (OC). “Truk mengalami OC karena bannya slip saat jalan licin karena hujan, sementara hanya kerugian material, nihil korban jiwa,” singkat AKP Diah.*k23

Komentar