nusabali

Bali United Lepas Tiga Pemain

  • www.nusabali.com-bali-united-lepas-tiga-pemain

Manajemen Bali United  melepas tiga pemain lokal, dua diantaranya putra asli Bali.

Hati Gede Sukadana Jadi ‘Campur Aduk’

MANGUPURA, Nusa Bali
Yakni, kiper senior I Made Wardana, gelandang I Gede Sukadana, dan penyerang Yandi Sofyan Munawar. Ketiga pemain itu kontraknya memang habis pada akhir tahun ini.

Gede Sukadana sudah bermain untuk tim Serdadu Tridatu selama tiga musim mulai tahun 2016 lalu. Sedangkan Made Wardana dan Yandi Sofyan bermain untuk Bali United selama dua musim sejak 2017.

CEO Bali United Yabes Tanuri pun mengatakan sangat berterima kasih kepada ketiga pemain yang pernah berjuang bersama Serdadu Tridatu. Sedangkan khusus Wardana, Yabes mengatakan, kiper asal Ubud itu memutuskan pensiun sebagai pemain sepakbola. "Semoga mereka tetap sukses melanjutkan kariernya," ujar Yabes Tanuri, di laman resmi klub.

Sementara itu, Sukadana mengakui bukan hal mudah mengakhiri kebersamaan dengan klub yang sudah dibelanya tiga tahun terakhir itu. Ia mengaku sebenarnya tak ingin merantau lagi, tapi karena kontrak tak diperpanjang rasanya jadi campur aduk.

"Saat gabung Bali United, dalam hati saya tidak ingin merantau lagi. Sebelumnya saya sudah 10 tahun bermain di luar Bali. Jadi waktu membela klub tanah kelahiran, pasti rasanya senang dan bangga,”kata Sukadana.

“Tapi, inilah sepak bola. Kita tidak tahu ke depan bagaimana. Sekarang sudah tidak ada perpanjangan kontrak dengan Bali United," kata pemain yang pernah bermain di Arema Malang, Persela Lamongan, dan Persekabpas Pasuruan.

Sukadana pun menepis anggapan dirinya pindah karena kesempatan tampil yang diberikan Bali United semakin minim. Musim ini dia hanya tampil dalam 12 pertandingan, menurun jika dibandingkan dengan musim lalu, mendapat kesempatan 20 laga.

"Bukan karena kesempatan bermain yang jadi persoalan. Tapi, memang ada hal yang membuat saya kurang cocok di tim ini," jelas Sukadana. Saat ini Sukadana masih belum menentukan klub mana yang akan menjadi pelabuhannya. Yang jelas, dirinya harus merantau lagi dengan status yang berbeda. Sebab sekarang dia memiliki istri asal Bali.

Persoalan adaptasi dengan klub baru, bagi Sukadana bukan hal yang sulit karena dia punya karakter mudah bergaul dengan semua pemain. Justru klub yang ditinggalkan biasanya merasa kehilangan sosok humoris yang selalu mencairkan suasana. *dek

Komentar