nusabali

Pohon Tumbang di Jalur Pura Besakih

  • www.nusabali.com-pohon-tumbang-di-jalur-pura-besakih

Pohon sandat tumbang di di Banjar Tegenan, Desa Menanga, Kecamatan Rendang, Rabu (2/1) sekitar pukul 05.00 Wita.

AMLAPURA, NusaBali
Pohon tumbang menutup jalur Desa Menanga menuju Pura Besakih, Desa Besakih, Kecamatan Rendang. Camat Rendang I Wayan Mastra bergerak cepat membawa chainsaw  bersama staf dibantu Kapolsek Rendang AKP I Nengah Merta, dan Danramil Rendang Kapten CAJ I Nyoman Mangku untuk evakuasi pohon tumbang.

Jalur yang tertutup pohon tumbang merupakan jalan vital menuju Pura Besakih. Di jalur ijuga rawan longsor. Setiap musim hujan terjadi longsor dan pohon tumbang dari tebing bagian timur. Saat pohon tumbang dari tebing timur, lalulintas menuju Pura Besakih masih sepi. Di jalur itu ada dua titik rawan longsor dan pohon tumbang, masing-masing dari Banjar Menanga Kangin Desa Menanga hingga jembatan Sungai Arca.

Titik kedua, dari jembatan Sungai Arca menuju Banjar Tegenan Desa Menanga Kecamatan Rendang. “Pamedek dan warga yang melintas di jalur itu mesti hati-hati, terutama di musim hujan,” jelas Camat Rendang, I Wayan Mastra. Terutama jelang Karya Usaba di Pura Dalem Puri Besakih, yang puncaknya pada Anggara Pon Langkir, Selasa (8/1). Juga Karya Agung Panca Bali Krama di Pura Besakih pada Buda Wage Menail, Purnama Kadasa, Selasa (20/3).

Petugas disiagakan selama musim hujan. Begitu ada kejadian pohon tumbang, semasih mampu ditangani staf Camat Rendang, langsung melakukan penanganan. Jika skalanya lebih besar, mohon bantuan ke BPBD Karangasem. Kepala Pelaksana BPBD Karangasem, Ida Bagus Ketut Arimbawa, mengakui dapat laporan adanya pohon tumbang di jalur Pura Besakih. “Pohon tumbang dengan diameter sekitar 25 cm, masih bisa ditangani petugas Camat Rendang,” katanya. *k16

Komentar