KPU Gianyar Bantah Gudang Logistik Bocor
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gianyar membantah gudang logistik di areal Stadion Dipta alami kebocoran.
GIANYAR, NusaBali
Ketua KPU Gianyar Putu Agus Tirta Suguna sebut hanya ada rembesan kecil jika terjadi hujan.
Menurutnya, perihal kebocoran gudang logistik tempat penyimpanan sementara logistik Pemilu 2019 berupa alat coblos, sampul, tinta, segel dan alat kelengkapan TPS lainnya, tidaklah bocor. “Hanya terdapat beberapa titik rembesan air di salah satu sisi gudang bagian barat akibat hujan deras disertai angin kencang yang terjadi pada hari Selasa, 15 Januari 2019 dan sampai saat ini gudang dimaksud aman untuk menyimpan logistik," jelasnya, Kamis (17/1).
Lebih lanjut Agus Tirta Suguna menambahkan, kejadian tersebut tidak sampai mengakibatkan kerusakan pada logistik pemilu 2019. "Pada saat kejadian, sedang dilakukan penyetingan logistik yang dipimpin oleh Plt Sekretaris KPU Gianyar bersama staf sekretariat dan tenaga buruh, sehingga dapat mengamankan semua logistik Pemilu dengan memindahkan logistik ke sisi gudang yang tidak mengalami rembesan air karena hujan," ungkapnya.
Untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan seperti kebakaran, kebocoran, dan lain-lain, setiap harinya KPU Gianyar telah menempatkan tenaga pengawas gudang di siang hari dan pengamanan gudang di malam hari. Sementara itu terkait dengan kapasitas penyimpanan logistik, Pemilu 2019 memerlukan tempat lebih luas karena pada Pilkada sebelumnya hanya berjumlah 772 TPS sedangkan untuk Pemilu tahun 2019 sebanyak 1.502 TPS. Maka itu KPU Kabupaten Gianyar telah melakukan perjanjian sewa gudang baru yang beralamat di Kelurahan Samplangan, Gianyar.
Gudang ini nantinya akan dipakai sebagai tempat finalisasi pengepakan logistik ke kotak suara yang akan dimulai pada bulan Februari 2019, sehingga sampai saat ini KPU Kabupaten Gianyar memiliki 3 (tiga) gudang yaitu:
Gudang KPU Kabupaten Gianyar beralamat di Stadion Dipta, Gianyar
Gudang KPU Kabupaten Gianyar beralamat di Jalan Erlangga, Gianyar
Gudang KPU Kabupaten Gianyar beralamat di Kelurahan Samplangan, Gianyar. * nvi
1
Komentar