ANRI Tinjau Kesiapan Buleleng Restorasi Arsip Kuno
Rombongan tim Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI), kembali menyambangi Kabupaten Buleleng, Kamis (24/1) kemarin.
SINGARAJA, NusaBali
Tim ANRI dalam kedatangannya yang kedua ke Buleleng, saat ini memastikan kesiapan restorasi arsip kuno yang tersimpan di Gedong Krtya, yang mulai mengalami kerusakan.
Tim ANRI dipimpin Kepala Biro Umum, Multi Siswati meninjau langsung keberadaan pustaka lontar di Gedong Kirtya Singaraja. Timnya yang juga didampingi Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Buleleng, Made Sukarmini dan Kabid Arsip Putu Kariaman Putra, ditemima oleh Sekdis Kebudayaan, Made Sudiarba dan Kepala UPT Gedong Kirtya, Putu Gede Wiryasa. Mereka sempat mendengarkan pembacaan isi dari beberapa lontar yang dibaca oleh staf Gedong Kirtya.
Kepala Biro Umum ANRI Multi Siswati, menjelaskan ada dua program kedatangannya ke Buleleng. Selain melengkapi administrasi guna pembangunan Depo ANRI di Buleleng, tim juga mengkomunikasikan rencana restorasi sejumlah arsip di Gedong Kirtya. Rencananya program restorasi arsip kuno yang didanai Pemerintah Pusat untuk Pemkab Buleleng akan dilangsungkan pada bulan Februari mendatang.
“Kami punya program pelestarian warisan budaya. Nah kebetulan disini kan ada lontar-lontar dan juga ada buku arsip yang perlu diperbaiki. ANRI punya alat dan tenaga ahlinya untuk perbaikan,” jelasnya. Dalam program restorasi aarsip kuno itu, mentor ANRI, akan memberika pelatihan kepada sejumlah pegawai arsip Buleleng.
Sehingga ke depannya pegawai yang diberikan pembekalan secara teknik dapat melakukan restorasi arsip secara mandiri, pada arsip yang mengalami kerusakan. Hal itu menurut Multi sejalan dengan tujuan penyelenggaraan kearsipan di dalam Undang-undang RI Nomor 43 Tahun 2009, tentang menjamin keselamatan dan keamanan arsip sebagai bukti pertanggungjawaban dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Sementara itu Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Buleleng, Made Sukarmini mengaku sangat antusias menerima program pemerintah pusat tersebut. Pejabat yang baru saja dilantik seminggu lalu mengaku akan mengerahkan tenaga arsip pada masing-masing OPD untuk mengikuti bintek untuk melakukan restorasi terhadap keberadaan arsip di Gedong Kirtya.
“Kami sangat antusias menerima program ini dengan kondisi yang ada saat ini. Mungkin ANRI sudah melihat lontar dan arsip yang pelru diperbaiki, dengan SDM yang perlu ditingkatkan kwalitas dan kwantitasnya. Walau yang diutamakan adalah staf dinas kebudayaan namun jika memungkinkankan kami akan sertakan satu staf masing-masing OPD dilingkup Pemkab Buleleng,” jelas Sukarmini. *k23
Komentar