nusabali

Patung Dewi Saraswati Cantik Mirip Bule Viral di Medsos

  • www.nusabali.com-patung-dewi-saraswati-cantik-mirip-bule-viral-di-medsos

Berawal dari iseng, patung Dewi Saraswati karya Kadek Harta Diwanda, 24, mendadak viral di media sosial Instagram.

DENPASAR, NusaBali

Patung yang dikerjakannya di tahun 2016 tersebut viral lantaran dinilai berparas cantik mirip bule.  Sejak 3 hari terakhir, foto-foto Patung Dewi Saraswati milik Harta kembali viral dan telah diunggah banyak akun medsos hingga menuai ribuan pujian dari netizen. “Nah, tahun 2017 itu saya gak sengaja posting di Instagram pas deket Nyepi. Gak taunya, kok banyak yang suka dan dipost sana-sini jadi viral. Katanya, patung saya itu cantik jadi banyak yang suka. Lalu, tahun lalu Saraswati saya ganti bajunya, bersihin patungnya, dan diposting lagi. Awalnya gak begitu heboh, tapi 3 hari yang lalu sebuah akun nge-DM (direct message) saya nanya Ogoh-ogoh, tapi dia malah posting foto Saraswati itu dan viral lagi sekarang,” ungkap pengagum sosok Dewi Saraswati itu pada NusaBali via Whatsapp, Jumat (22/2) lalu.

Berkat fenomena itu, pria asal Desa Banjar Tegeha, Buleleng, ini pun sempat kaget dan tidak percaya. Padahal, ini adalah patung pertamanya yang berukuran besar (tinggi 170 cm, lebar 70 cm)yang notabene hanya dibuat gara-gara iseng. Sebagai pelukis, ia juga heran, yang lebih viral ternyata bukan lukisannya, melainkan patung yang tidak terlalu ditekuninya.

“Kebetulan saya bukan pematung. Saya sebenernya pelukis, bisa dilihat di Instagram semua karya saya lukisan, gak ada patung. Kalo perasaanya sih pertama kaget, dan bingung mesti seneng atau gimana soalnya yang viral bukan karya lukisan saya, malah karya iseng-iseng saya yang viral,” ujar pria lulusan Jurusan Seni Rupa di sebuah universitas negeri di Bali Utara itu.

Perihal paras Sang Dewi Saraswati yang terlihat rupawan itu, Harta mengaku terinspirasi dari tokoh-tokoh wanita dalam game dan tokoh putri dalam cerita Disney yang terkenal dengan bulu mata lentiknya. Ia pun menggunakan bahan-bahan bekas semasa membuat kerajinan 3 dimensi di kampus. Koran bekas jadi bahan utama untuk tubuh, sementara kepalanya terbuat dari styrofoam karena gampang dibentuk. Pembuatan patung ini adalah sebagai selingan ketika ia bosan melukis.

Meski lulus dari kampus keguruan, Harta yang telah hobi melukis sedari kecil ini ternyata lebih menyukai profesinya sebagai seniman lukis. Ratusan lukisan telah dikerjakannya sejak 2009, pun ratusan lukisan telah terbang ke berbagai daerah, seperti Sumbawa, Lombok, Jakarta, dan Bogor. Ditilik dari karakter, lukisan Harta lebih menonjolkan nuansa tradisional Bali yakni tari-tarian Bali. Namun, keunikan justru terletak pada karakter wajah wanita yang cenderung ala oriental atau Asia.

Ditanya soal tawaran yang sempat didapatnya dari seseorang pasca viralnya patung Dewi Saraswati miliknya, pria berkacamata ini mengaku menolak tawaran itu, lantaran belum yakin untuk menekuni dunia 3 dimensi. “Ada pas pertama kali viral. Tapi saya nolak karena gak yakin bisa bagus, soalnya saya gak begitu bisa jadi saya mesti belajar lagi kayaknya sampai bener-bener pas hasilnya,” tutup pria yang menamatkan Sarjana Pendidikan di tahun 2017 itu. *cr41

Komentar