nusabali

Kuota Bidik Misi Naik Jadi 130.000 Mahasiswa

  • www.nusabali.com-kuota-bidik-misi-naik-jadi-130000-mahasiswa

Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristek Dikti) menaikkan kuota penerima beasiswa Bidik Misi secara signifikan, yakni dari 90.000 mahasiswa pada  2018 menjadi 130.000 mahasiswa pada 2019 untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM).

JEMBER, NusaBali

"Total mahasiswa penerima beasiswa Bidik Misi hingga tahun ini tercatat sebanyak 496.700 orang atau hampir setengah juta mahasiswa dari masyarakat yang kurang mampu," kata Menristekdikti, Mohammad Nasir usai menjadi pembicara dalam kuliah umum bertema ‘Peningkatan Softskill Mahasiswa Program Bidikmisi dalam Menghadapi Era Revolusi Industri 4.0’ di Gedung Soetardjo Universitas Jember, Jawa Timur, Minggu (7/4).

Ia mengatakan peningkatan kuota penerima beasiswa Bidik Misi merupakan komitmen pemerintah untuk mendorong anak Indonesia yang secara ekonomi kurang beruntung agar tetap mendapatkan pendidikan tinggi yang lebih baik, dan pemerintah juga ingin memutuskan mata rantai kemiskinan melalui beasiswa Bidik Misi itu.

"Pendidikan sangat penting untuk mendorong Indonesia mampu bersaing di kelas dunia dan memanfaatkan bonus demografi. Kalau punya penduduk yang kualitas SDM-nya kurang baik maka akan menjadi malapetaka, sehingga kami dorong untuk ditingkatkan SDM-nya agar menjadi luar biasa," tuturnya.

Untuk itu, lanjut dia, Kemenristekditi meminta Presiden Joko Widodo menaikkan kuota penerima beasiswa Bidik Misi untuk meningkatkan SDM di Indonesia dengan pertimbangan bonus demografi tersebut dan seiring dengan kebijakan Presiden Jokowi yang meminta anggaran SDM untuk ditingkatkan pada 2020.

"Kenaikan kuota penerima beasiswa Bidik Misi yang cukup signifikan karena Indonesia menghadapi bonus demografi, sehingga harus dimanfaatkan dengan baik. Jangan sampai SDM kita tidak berkualitas, maka akan menjadi malapetaka Indonesia dan harus dihindari betul," ujarnya.

Nasir juga menyampaikan pertimbangan kepada Presiden Jokowi untuk menaikkan kuota penerima Bidik Misi untuk anak miskin, agar tidak terjadi malapetaka besar-besaran karena kemiskinan akan melebar kalau tidak ada program beasiswa tersebut dan anggaran Bidik Misi juga akan dinaikkan pada 2020.

"Hasil dari program beasiswa Bidik Misi yakni mahasiswa akan semakin pinter dan orang pinter akan mampu menggerakkan ekonomi, kemudian memiliki keahlian yang lebih baik dan orang yang mempunyai pendidikan lebih baik juga lebih mudah menerima perubahan," ujarnya.

Nasir juga optimistis bahwa orang yang mempunyai pendidikan tinggi akan memiliki inovasi yang lebih baik, semakin banyak orang yang pandai, maka tidak akan mudah dibohongi. Berdasarkan hasil evaluasi, katanya, tingkat keberhasilan program Bidik Misi mencapai 99 persen dan tingkat kegagalannya hanya satu persen. *ant

Komentar