nusabali

Gus Bota, Caleg Suara ‘Terbanyak’ DPRD Bali

  • www.nusabali.com-gus-bota-caleg-suara-terbanyak-dprd-bali

I Bagus Alit Sucipta alias Gus Bota diprediksi akan lolos ke DPRD Bali dengan predikat sebagai caleg peraih suara terbanyak se-Bali dalam Pileg 2019.

MANGUPURA, NusaBali

Pasalnya, hingga Jumat (19/4) caleg new comer DPRD Bali dari PDIP Dapil Badung ini sudah mengoleksi 110.440 suara.  Perolehan suara Gus Botha jauh melampau rekor milik Nyoman Adi Wiryatama, yang jadi peraih suara terbanyak se-Bali untuk kursi DPRD Bali saat Pileg 2014 lalu. Ketika itu, Adi Wiryatama yang kini menjabat Ketua DPRD Bali lolos kursi DPRD Bali Dapil Tabanan dengan raihan 51.574 suara.

Dan, perolehan suara Gus Bota unggul jauh ketimbang dua caleg incumbent PDIP untuk DPRD Bali Dapil Badung di Pileg 2019 ini, yakni Ketut Tama Tanaya yang baru memperoleh 21.937 suara dan I Nyoman Laka meraih 14.697 suara. Demikian pula caleg new comer DPRD Bali Dapil Badung lainnya, yang suaranya masih tercecer, seperti I Made Duama (raih 13.852 suara), AA Ayu Triyana Tira (5.563 suara), dan Ni Luh Putu Widya Ariasih (2.694 suara).

Berkat tingginya suara Gus Bota hasil perhitungan internal PDIP berdasarkan C1, PDIP diperkirakan akan mendominasi perolehan kursi DPRD Bali Dapil Badung. Ada 6 kursi DPRD Bali yang diperebutkan di Dapil Badung. Gus Bota diprediksi lolos ke Dewan bersama Tama Tenaya, Nyoman Laka, dan Made Duama. Jika demikian, tinggal 2 kursi yang tersisa. Kursi ini, antara lain, diperebutkan incumbent dari Demokrat, I Gusti Bagus Alit Putra.

Kepada NusaBali, Gus Bota mengaku tak menyangka bisa meraih suara di atas 110.000. Target awal hanya meraih 35.000 suara. Seiring mendekati Pemilu dan melihat pemetaan di lapangan, target kemudian dinaikkan menjadi 45.000 suara, lalu 65.000 suara, hingga terakhir 100.000 suara.

“Astungkara, malah suara saya melebihi target. Sekarang mendapatkan 110.440 suara. Ini data yang berhasil direkap (secara internal) melalui penghitungan C1. Tapi, memang belum semua, karena ada beberapa data belum masuk. Artinya, suara masih bisa bertambah,” ungkap politisi PDIP asal Kelurahan Kapal, Kecamatan Mengwi, Badung ini, Jumat (19/4).

Gus Bota yang kini Wakil Ketua DPC PDIP Badung, mengakui melambungnya perolehan suara ini tidak terlepas dari kerja kerasnya. Selain itu, juga berkat dukungan penuh Bupati Badung yang kini Ketua DPC PDIP Badung, I Nyoman Giri Prasta.

“Bapak Bupati Giri Prasta memberikan saya dorongan untuk bagaimana melayani masyarakat. Hasilnya nyata dapat terlihat sekarang,” jelas politisi yang juga Ketua Lembaga Dewan Pendekar PSPS Bakti Negara Bali ini.

Lantas, apa program yang diusung saat duduk di DPRD Bali 2014-2019 nanti? Menurut Gus Bota, dirinya akan memperjuangkan agar tanah milik Pemprov Bali yang ada di Badung bisa dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat setempat. “Masyarakat yang ada di kawasan pesisir, kadang untuk membuat pos nelayan saja susah, karena itu wilayah provinsi. Makanya akan coba tiyang usulkan melalui Perda,” papar Gus Bota.

“Tiyang juga akan mengawal program Bupati Badung, karena bagaimana pun saya orang Badung. Ke depan, saya berharap diberikan kesempatan untuk ikut membangun Badung,” lanjut Gus Bota yang dikenal sebagai tokoh ormas. *asa

Komentar