Rangkaian Ramadhan Delight Di Level 21 Mall Denpasar
Ramadhan Delight "Let This Month Heal You".
DENPASAR, NusaBali
Bulan Ramadhan kembali hadir pada awal Mei tahun ini, Level 21 Mall telah menyiapkan serangkaian acara bertema Ramadhan Delight dan dekor tematik Turkish Delight untuk mengisi momen spesial bagi para pengunjung setia dalam menjalankan ibadah puasa kali ini, baik pameran, event komunitas, maupun pembukaan tenant baru turut menyemarakkan suasana bulan suci.
Ramadhan Delight mempersembahkan serangkaian lomba akhir pekan yang diikuti oleh anak-anak TK, SD, remaja serta dewasa dari berbagai komunitas muslim di Denpasar. Jatuh di tanggal 11, 12, 17, 18 dan 19 Mei, atrium Level 21 Mall akan menggelar Lomba Tabuh Bedug, Lomba Rebana, Lomba Shalawat, Lomba Da’i Cilik, Lomba Hafalan Surat Pendek, Lomba Tartil Quran, Lomba Kaligrafi, Fashion Show Busana Muslim Casual dan Fashion Show Busana Muslim Dewasa. Bagi pengunjung yang berpuasa, Level 21 Mall menyajikan kurma sebagai takjil berbuka puasa di Musholla, Second Floor.
Untuk memenuhi beragam kebutuhan muslim, Level 21 Mall juga menghadirkan Ramadhan Fair sampai 31 Mei di lantai First Floor. Bazaar berbagai pernak pernik Ramadhan ini menawarkan promo spesial Sale Up To 50% Off dari Matahari, Caption, Ayu Cantik, CJ Collection, Diamond, Soyo, Dyandra, Beautiful Me, Mega Collection serta masih banyak lagi.
Selain bernuansa Ramadhan, Level 21 Mall kembali senantiasa menjadi wadah komunitas di Denpasar. Dibuka dengan penampilan dari sekolah musik Indice Music pada 4 Mei dan Fostering Children Talent AMI pada 5 Mei, kedua event ini adalah ajang adu bakat para pianis dan vokalis muda unjuk gigi ke khalayak ramai. Lalu Graduation Day Rudi Hadisuwarno hadir di tanggal 10 Mei, dilanjutkan dengan acara pemilhan ratu kecantikan yaitu Grand Finale Ning Ayu pada 19 Mei.
Sajian musik selalu menjadi menjadi highlight setiap bulannya di Level 21 Mall. Mulai dari event reguler pukul 19.00 di atrium, penampilan Flai band setiap Senin, Bebe Alamsyah setiap Selasa, Santai Sejenak setiap Rabu, serta Violin dan Saxophone setiap Kamis kembali menghibur para pengunjung usai pulang kantor atau makan malam. Good Weekend Hard Rockers Show membuka awal bulan pada 4 Mei, talkshow radio Hard Rock FM ini berlangsung live dari Atrium untuk menginformasikan promo terbaru dari Gramedia, Watch Co, The Palace, Kafe Betawi, Triset dan Watchout! Di penghujung bulan, event spesial Kolaborasik kembali hadir antar dua musisi di Bali, kali ini Marcello “The Hydrant” feat. Truedy yang akan berkolaborasi spesial khusus di Level 21 Mall.
Berbagai pameran juga turut menjadi persembahan bulan ini, di antaranya Automotive Expo mulai 1-5 Mei dan 13-19 Mei, Hias dan KHU 6-9 Mei, Telkomsel Fair 20-26 Mei serta Warna Warni Nusantara pada 27-31 Mei. Selain pameran, pengunjung yang berbelanja minimal Rp 300.000 berhak mengikuti program Spend & Win berhadiah Turkish Coffee Set yang akan diundi pada awal bulan Juni 2019, sedangkan bagi pengunjung yang berbelanja minimal Rp 500.000 di mesin EDC tenant manapun, berhak mendapatkan tas Go Green persembahan Bank Mandiri. Highest Spender kartu kredit atau kartu debit Mandiri dapat memenangkan tiket liburan ke Korea, LCD TV 32” atau voucher belanja Rp 1.000.000.
New Tenant Opening di bulan ini adalah Kafe Betawi di Ground Floor, menghadirkan promo Cashback 50% berlaku sampai 14 Mei dan Yo Be Cheese Tea di Food Land, First Floor, Gokana Ramen & Teppan di First Floor serta BerryBenka di Upper Ground.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Ramadhan Delight, silakan kunjungi www.level21mall.com, facebook Level 21 Mall dan Instagram @lv21mall.
1
Komentar