nusabali

Bupati Ingatkan untuk Matur Piuning

  • www.nusabali.com-bupati-ingatkan-untuk-matur-piuning

Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri memimpin gotong royong membersihkan areal pameran pembangunan songsong HUT ke-376 Amlapura, di areal parkir Stadion Gunung Agung Amlapura, Jumat (3/6).

Gotong Royong Songsong HUT Ke-376 Amlapura 
 

AMLAPURA, NusaBali
Puncak HUT Amlapura pada Rabu (22/6). Rangkaian pameran diawali pada Kamis (9/6), berakhir Kamis (23/6).
Di sela-sela gotong royong, Bupati Mas Sumatri mengingatkan pentingnya mengawali kegiatan dengan matur piuning. Sebab, areal tempat pameran pembangunan dikenal keramat. Letaknya berdampingan dengan dua jembatan dan dua sungai.

Tujuan matur piuning agar tidak ada kendala non teknis menimpa peserta pameran, pengunjung, dan masyarakat Karangasem secara luas. Juga tidak terjadi riak-riak yang mengganggu kelancaran acara. “Saya rasa di setiap hendak menggelar acara besar, wajib menggelar upacara matur piuning,” ujarnya.

Paling tidak matur piuning di palinggih Stadion Gunung Agung, di Pura Tri Kahyangan yang mewilayahi Stadion Gunung Agung, yakni di Pura Puseh, Pura Dalem, dan Pura Desa di Desa Pakraman Padangkerta, serta di Pura Jagatnatha Amlapura.

Selain gotong royong menyingkirkan sampah plastik dan sampah daun, Bupati Mas Sumatri yang didampingi Wakil Bupati I Wayan Artadipa, Sekkab I Gede Adnya Muliadi, dan segenap pimpinan SKPD, juga meninjau lokasi pameran. 7 k16

Komentar