NDLF dan BBF Digelar Bersamaan
Bali Blues Festival (BBF) akan menampilkan sejumlah musisi top Indonesia, seperti Gugun Blues Shelter feat Emmy Tobing, Endah n Rhesa, Balawan, Gus Teja, Crazy Horse, Joni Agung dan yang lainnya.
Tampilkan Ribuan Lampion Membentuk Gunung Fuji
MANGUPURA, NusaBali
Berbagai upaya dalam meningkatkan kunjungan wisatawan terus dilakukan oleh berbagai pihak, termasuk yang dilakukan oleh Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC). Dimana, pihak ITDC akan menggelar dua event besar secara bersamaan yakni Nusa Dua Light Festival (NDLF) dan Bali Blues Festival (BBF) di Pulau Peninsula, Nusa Dua, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung. Diharapkan, dengan event yang belangsung nyaris selama dua bulan ini bisa menarik lebih banyak wisatawan.
Managing Director ITDC, I Gusti Ngurah Ardita mengatakan, Nusa Dua Light Festival dan Bali Blues Festival 2019 ini merupakan kolaborasi dengan pihaknya dalam menambah pilihan hiburan bagi wisatawan yang akan berkunjung ke Bali.
Apalagi, kedua event ini menjelang masa liburan pertengahan tahun dan juga bertepatan dengan Hari Raya Idul Fitri dan libur sekolah. Sehingga, diharapkan bisa menggaet lebih banyak wisatawan asing dan domestik untuk datang ke Bali khususnya Nusa Dua. "Tentu dengan dilakukan secara bersamaaan dua event besar ini akan memberikan dampak yang besar pula. Kita berharap, wisatawan akan bedatangan dalam event ini," ungkapnya saat mengelar konfensi pers di ITDC, Nusa Dua, Jumat (24/5) siang.
Dijelaskannya, bahwa NDLF kali ini, akan mengusung tema ‘The Montain View’ yang menggunakan ribuan lampion dan nuansa pegunungan Fuji di Jepang. Lampion akan disusun rapi yang memanjakan mata para wisatawan. Selain ribuan lampion dalam berbagai tema dan bentuk, tahun ini NDLF juga menyedikan berbagai atraksi tambahan seperti Kids Playground yang dilengkapi dengan permainan Helikopter Mini, Euro Bungee, Kereta Mini, Trampolin, Rumah Balon dan Rumah Kelinci yang tidak ada pada penyelenggaraan tahun-tahun sebelumnya. "Nusa Dua Light Festival (NDLF) ini memang sudah ke empat kalinya digelar. Festival lampion terbesar dan satu-satunya yang pernah ada di Bali. Tentunya, untuk konsep saat ini berbeda dari sebelumnya agar menghindari kesan monoton. Sehingga, ada berbagai antraksi anak dan juga sudah pasti berbeda dari sebelumnya," rincinya.
Sementara, untuk Bali Blues Festival 2019 akan menghadirkan musisi kenamaan seperti Gugun Blues Shelter feat Emmy Tobing, Endah n Rhesa, Balawan, Gus Teja, Crazy Horse, Joni Agung dan musisi pendukung lainnya.
Terkait waktu kedua event digelar, Ardita mengaku akan dibuka mulai 30 Mei 2019. Dimana, NDLF terlebih dahulu dibuka untuk umum hingga 14 Juli 2019. Sementara, untuk BBF akan digelar selama dua hari yakni pada 13 Juli dan 14 Juli jelang penutupan. Pihaknya berharap, dengan adanya kedua event ini bisa menarik lebih banyak wisatawan seperti tahun-tahun sebelumnya yang mencapai 3.300 pengunjung per hari atau setara 130.000 ribu selama sebulan digelar. "Event ini digelar selama 46 hari. Tentu harapan kita akan lebih banyak wisatawan dan pengunjung dari tahun sebelumnya. Event ini akan dibuka mulai pukul 16.00 Wita hingga pukul 22.00 Wita setiap hari," tutupnya.*dar
1
Komentar