nusabali

Kecelakaan Meningkat, Kamtibmas Menurun

  • www.nusabali.com-kecelakaan-meningkat-kamtibmas-menurun

Evaluasi Operasi Ketupat Agung 2019

DENPASAR, NusaBali

Angka kecelakaan lalu lintas selama pelaksanaan Operasi Ketupat Agung 2019 di wilayah hukum Polda Bali mengalami kenaikan bila dibandingkan dengan tahun 2018. Selama operasi tahun ini te dapat 10 kecelakaan lalu lintas sementara tahun 2018 hanya 4 kecelakaan. Sementara di bidang Kamtibmas mengalami penurunan kejadian dengan jumlah 15 kasus.

Hal ini diungkapkan oleh Wakapolda Bali, Brigjen Pol I Wayan Sunartha saat menggelar Apel Konsolidasi Operasi Ketupat Agung 2019 di Lapangan Niti Mandala Renon, Denpasar, Pada Kamis (13/6) pukul 08.00 Wita. Jenderal bintang satu di pundak ini mengajak semua jajarannya untuk secara bersama-sama mengevaluasi hal ini.

Selain itu dia menegaskan untuk membenahi sistem yang salah sehingga angka kecelakaan saat mudik berikutnya dapat ditekan. Sedangkan, dibidang Kamtibmas perlu dipertahankan dan ditingkatkan sampai zero insiden. "Tidak boleh menjadi tinggi hati, jadikanlah keberhasilan ini sebagai pedoman untuk kita bertugas lebih baik. Sehingga situasi Kamtibmas di Pulau Dewata tetap kondusif dan keamanan selalu terjaga." tegas Brigjen Sunartha saat membacakan amanat Kapolda Bali yang berhalangan hadir dalam upacara kemarin pagi.

Dalam amanat Kapolda yang  dibacakan  dalam Apel Operasi Ketupat Agung 2019, Kapolda Bali Apresiasi Kinerja TNI/Polri bersama stakeholder terkait. Dikatakan sebanyak 1.174 personel  gabungan TNI/Polri yang terlibat dalam Operasi Ketupat Agung 2019  dapat melaksanakan tugas dengan baik.

"Saya berharap, apa yang sudah kita raih dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan dalam pelaksanaan tugas-tugas mendatang. Sehingga menjadi aparatur negara yang lebih baik," ungkap Wakapolda Bali didampingi Kasdam IX/Udayana, Brigjen TNI Kasuri selaku Irup dalam pelaksanaan apel kemarin. *pol

Komentar