Satpol PP Tangkap ODGJ Ngamuk
Anggota Satpol PP Karangasem mengamankan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ), I Gede Ngurah Widiada, 32, yang ngamuk di rumahnya, Lingkungan Pekandelan, Jalan Letda Arti Amlapura, Jumat (14/6).
AMLAPURA, NusaBali
Setelah diamankan, ODGJ itu kemudian diantar berobat ke RSJ Bali di Bangli. Orangtua ODGJ, I Nyoman Kapta mengatakan setiap penyakit anaknya kumat disertai ngamuk-ngamuk.
Nyoman Kapta menuturkan, saat penyakit anaknya kumat pada Kamis (13/6) malam, langsung berkoordinasi dengan Lurah Karangasem I Wayan Gusita agar anaknya diamankan dan diantar ke RSJ Bali di Bangli. Selanjutnya Lurah Karangasem berkoordinasi dengan petugas Satpol PP. Kabid Trantib I Made Begananda kemudian mengajak Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Karangasem I Wayan Sukerana bersama-sama mendatangi rumah korban di Jalan Letda Arti dan mengamankan Gede Ngurah Widiada.
Setelah Gede Ngurah Widiada diamankan, Satpol PP mendatangkan ambulans dari PSC 119 Karangasem. Ambulans tersebut yang mengantar ke RSJ didampingi salah satu petugas Satpol PP Karangasem. “Kami mengamankan penderita gangguan jiwa atas permintaan keluarganya. Sebab setiap penyakitnya kumat disertai ngamuk-ngamuk,” kata Wayan Sukerena. Tujuannya agar dapat penanganan intensif dengan harapan penyakit gangguan jiwa bisa sembuh.
Kabid Trantib I Made Begananda juga mengatakan demikian. “Kami datang setelah diberitahu Lurah Karangasem ada warga minta bantuan terkait menderita gangguan jiwa agar diantar ke RSJ,” ungkapnya. Sebelumnya petugas Satpol PP menangkap warga Banjar Kodok Darsana, Kelurahan/Kecamatan Karangasem, I Putu Wirangun, 54, yang sejak setahun menderita sakit gangguan jiwa sejak dicerai istrinya. Saat sakitnya kumat, sering ngamuk di rumahnya dengan melakukan bakar meja dan merusak barang-barang isi rumah. *k16
Nyoman Kapta menuturkan, saat penyakit anaknya kumat pada Kamis (13/6) malam, langsung berkoordinasi dengan Lurah Karangasem I Wayan Gusita agar anaknya diamankan dan diantar ke RSJ Bali di Bangli. Selanjutnya Lurah Karangasem berkoordinasi dengan petugas Satpol PP. Kabid Trantib I Made Begananda kemudian mengajak Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial Karangasem I Wayan Sukerana bersama-sama mendatangi rumah korban di Jalan Letda Arti dan mengamankan Gede Ngurah Widiada.
Setelah Gede Ngurah Widiada diamankan, Satpol PP mendatangkan ambulans dari PSC 119 Karangasem. Ambulans tersebut yang mengantar ke RSJ didampingi salah satu petugas Satpol PP Karangasem. “Kami mengamankan penderita gangguan jiwa atas permintaan keluarganya. Sebab setiap penyakitnya kumat disertai ngamuk-ngamuk,” kata Wayan Sukerena. Tujuannya agar dapat penanganan intensif dengan harapan penyakit gangguan jiwa bisa sembuh.
Kabid Trantib I Made Begananda juga mengatakan demikian. “Kami datang setelah diberitahu Lurah Karangasem ada warga minta bantuan terkait menderita gangguan jiwa agar diantar ke RSJ,” ungkapnya. Sebelumnya petugas Satpol PP menangkap warga Banjar Kodok Darsana, Kelurahan/Kecamatan Karangasem, I Putu Wirangun, 54, yang sejak setahun menderita sakit gangguan jiwa sejak dicerai istrinya. Saat sakitnya kumat, sering ngamuk di rumahnya dengan melakukan bakar meja dan merusak barang-barang isi rumah. *k16
Komentar