nusabali

Amoeba NK Siap Beri Kejutan

  • www.nusabali.com-amoeba-nk-siap-beri-kejutan

Kejuaraan Voli Bupati Cup

AMLAPURA, NusaBali

Tim Amoeba Nawa Kerti siap memberikan kejutan pada kejuaraan bola voli Bupati Cup 2019, di GOR Gunung Agung Amlapura, 17-29 Juni. Meski baru tampil pertama kalinya, tim voli asal Kecamatan Abang itu bermaterikan pemain eks Porprov Bali yang dikomando Tigor dkk. Amoeba tergabung di Grup B bersama Cadas,  Gempar Selat, dan Vobat.

"Sebenarnya bagi kami ini perjuangan berat, melihat rival yang akan kami hadapi. Tapi kami siap memberikan kejutan untuk lawan," ucap manajer tim Amoeba Nawa Kerti, I Made Adnyana, Sabtu (15/6).

Pria yang biasa disapa Sanex Jeronx itu menegaskan, paling terpenting dia bersyukur timnya dapat diakomodir. Sebab selama ini eksis dalam berbagai kejuaraan di lokal Karangasem.

"Kami apresiasi kepada PBVSI, karena sudah mulai berbenah untuk pervolian di Karangasem. Dan, setelah mengikuti beberapa tahapan verifikasi yang dilakukan oleh PBVSI, tim kami diloloskan sebagai peserta," beber Sanex Jeronx.

Menurut Senex Jeronx, timnya mampu mewujudkan kejutan. Pasalnya, didukung materi pemain yang sangat potensial dan muda. Diharapkan dengan semangat dan motivasi dapat memberikan hasil terbaik.

"Sebenarnya antara pemain dengan klub lainnya saling mengetahui. Kan sering ketemu dalam berbagai event bola voli di Karangasem. Tapi lihat saja nanti bagaimana perkembangan di tengah lapangan. Mudah-mudahan pemain kami termotivasi karena tampil di ajang bergengsi," tegas Sanex Jeronx.

Sementara itu Ketua Umum KONI Karangasem, Putu Toya mengakui turnamen tahun ini ada peningkatan peserta. Dari awalnya 18 tim pada 2018 lalu, kini meningkat 21 tim. Jadi tambah tiga tim lagi.

"Sebenarnya jumlah peserta membludak, tapi kita batasi. Artinya animo masyarakat semakin meningkat dan informasi jumlah klub di PBVSI Karangasem juga bertambah," papar Putu Toya.

Dimana 21 tim itu terdiri dari 17 tim putra dan empat tim putri. Sesuai rencana pembukaan dilakukan Bupati Karangasem, I Gusti Ayu Mas Sumatri.

Menurut Putu Toya, turnamen ini bagus sebagai ajang pembinaan bola voli di Karangasem.  Juga seleksi proyeksi tim Porprov Bali 2019 di Tabanan. Ke-21 tim akan dibagi dalam lima grup, yang terdiri empat grup untuk putra, satu grup untuk putri.

Grup A dihuni RGS, Rekatama, Porbeta, Budhi Santhi, Panzer. Grup B dihuni Cadas, Amoeba, Gempar Selat, Vobat. Grup C dihuni MSC, Portuna Ababi, Putra Jasri, Ajep-Ajep. Grup D dihuni Obor Culik, Porsadu, COC, dan Tujung Mekar. Sedangkan putrinya terdiri dari Bhayangkari, Philia, GGA dan RGS Putri. *dek

Komentar