nusabali

Dilantik di Pasar, 104 Pejabat Jadi ‘Tontonan’ Warga

  • www.nusabali.com-dilantik-di-pasar-104-pejabat-jadi-tontonan-warga

Sebanyak 104 pejabat eselon III dan IV dilantik Bupati I Nyoman Suwirta, Rabu (4/11). Yang menarik, pelantikan pejabat Gumi Serombotan ini dilakukan di pasar, tepatnya di halaman parkir, di depan Pura Melanting Pasar Semarapura.

SEMARAPURA, NusaBali
Bupati I Nyoman Suwirta menyatakan, dengan melihat langsung kondisi riil di lapangan, pejabat mengetahui dan melihat persoalan yang ada di lapangan. Salah satunya persoalan pasar, sebagai salah satu sumber PAD. “Dengan melihat kondisi di lapangan, pejabat bisa memberi solusi yang tepat, terhadap persoalan,” tegas Bupati Suwirta.  Karena itulah, pihaknya, melakukan pelantikan di luar kantor, hal yang pertama kali dilakukan di Klungkung.

“Selain itu, warga juga tahu, siapa-siapa pejabat yang dilantik, apa-apa tugas dan kewenangannya,” tambah Kabag Humas dan Protokol I Wayan Parna, usai pelantikan. 

Para pejabat yang dilantik, kemarin, masing-masing  33 pejabat eselon III (setingkat kabag/kabid) dan 71 orang pejabat eselon IV (setingkat kasubag/kasi). Mereka diantaranya I Ketut Sena, menjadi Kabag Pembangunan dan Ekonomi. Sena sebelumnya Kabag Perlengkapan. Dokter I Nyoman Kusuma, sebelumnya  Kabid  Pengkajian dan Pengembangan (Jipang) RSUD Klungkung, promosi  diangkat jadi Direktur RSD Klungkung. Komang Gede Wisnuadi yang sebelumnya Camat Banjarangkan, pindah wilayah dilantik jadi Camat Klungkung. Para pejabat  yang dilantik kemarin, diambil dari pejabat-pejabat yang sebelumnya test/uji kompetensi yang digelar Pemkab Klungkung.

Dari pantauan, pelantikan pejabat di dalam Pasar Semarapura, sempat mengundang perhatian warga, khusus pedagang dan pengunjung pasar. Beberapa diantara warga terlihat tersenyum, menyaksikan beberapa diantara pejabat yang terlihat kikuk dilantik di tempat yang sebelumnya tak lazim.

Komentar