nusabali

Polres Buleleng Kekurangan Polwan

  • www.nusabali.com-polres-buleleng-kekurangan-polwan

Jumlah Polisi Wanita atau Polwan di Kabupaten Buleleng ternyata hanya 26 orang.

SINGARAJA, NusaBali

Padahal jumlah ideal di masing-masing fungsi satuan kerja, minimal lima di antaranya adalah polwan. “Kalau sesuai jumlah analisa beban kerja dengan personel yang ada saat ini masih sangat kurang,” jelas Wakapolres Buleleng, Kompol Loduwyk Tapilaha, Jumat (30/8).

Kekurangan personel Polwan di Polres Buleleng, kata Loduwyk,  jika dicari jumlah idealnya masih memerlukan 50 orang.  Apalagi Polres Buleleng sedang melangsungkan program terobosan ‘Polwan Tangguh’ yang dijabarkan melalui berbagai kegiatan.

Keberadaan polwan dalam setiap satuan kerja memang sangat diperlukan. Salah satunya sebagai garda terdepan dalam melaksanakan fungsi preventif, dalam berbagai aksi dalam menghadapi unjuk rasa, sosialisasi ke masyarakat dan tugas pokok dan fungsinya sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

Menyikapi hal tersebut, Kompol Loduwyk mengaku akan mengajukan permohonan untuk penambahan personel Polwan di Polres Buleleng, kepada Polda Bali. Polres Buleleng pun menyarankan kepada remaja putri untuk mengambil kesempatan mengikuti seleksi menjadi polwan.

Sementara itu sebagai salah satu program Polwan Tangguh Polres Buleleng sedang menyiapkan sejumlah kegiatan mulai dari bakti sosial dengan kunjungan ke panti asuhan, bersih-bersih tempat ibadah. Sejumlah kegiatan sinersitas antara Polri dan masyarakat juga akan dilaksankan serangkaian HUT Polwan ke-71 yang puncaknya akan berlangsung tanggal 1 September mendatang. *k23

Komentar