Navicula Selipkan Pesan Perangi Sampah Plastik di Soundrenaline
Navicula, grup musik rock asal Bali memang punya concern peduli lingkungan, terutama ajakan ‘memerangi’ sampah plastik.
DENPASAR, NusaBali
Pesan ini juga digaungkan saat hari kedua gelaran Soundrenaline 2019 di GWK, Badung, Minggu (8/9). Robi, sang vokalis mengajak penikmat musik untuk memerangi sampah plastik mulai dari Bali.
Gede Robi, sang vokalis misalnya, membawa tumbler (botol air isi ulang) yang dibawanya ke atas panggung. Selain itu, pada drum yang digebuk oleh Falel juga terpampang tulisan ‘Bali Bukan Pulau Plastik’. Selain itu, keempat personel, Gede Robi (vokal/gitar), Dadang Pranoto (lead gitar), Falel Atmoko (drum) dan Krishnanda Adipurba (bass) juga masing-masing membentang spanduk bertuliskan ‘Bali Bukan Pulau Plastik’.
Sekadar diketahui, Bali Bukan Pulau Plastik adalah film tentang kampanye peduli lingkungan, khususnya Bali yang diprakarasi oleh Kopernik, Akar Rumput, Visinema Pictures dan didukung oleh Navicula. Kampanye peduli lingkungan pun digaungkan oleh Navicula dari atas panggung melalui lagu Bali Berani Berhenti. “Kita jaga Bali dari bahaya sampah plastik. Kita mulai dari Bali,” kata Robi di atas panggung yang disambut riuh penonton.
Band bergenre The Green Grunge Gentlemen dikenal sebagai sebuah band dengan lirik-lirik lagu bertemakan pesan peduli lingkungan. Julukan ini juga diperkuat dengan aktifnya Robi sebagai salah satu aktivis muda asal Bali yang selalu terlibat dalam kegiatan-kegiatan bertema kampanye peduli lingkungan, baik itu di Bali, Indonesia hingga Internasional. Untuk mengkampanyekan cinta Tanah Air, Navicula menyampaikannya lewat lagu Busur Hujan.
Navicula tampil di Celebration Stage sukses menyedot perhatian penonton. Mereka membawakan tujuh buah lagu. Penampilan Navucula ditutup dengan lagu Aku Bukan Mesin. *ind
Pesan ini juga digaungkan saat hari kedua gelaran Soundrenaline 2019 di GWK, Badung, Minggu (8/9). Robi, sang vokalis mengajak penikmat musik untuk memerangi sampah plastik mulai dari Bali.
Gede Robi, sang vokalis misalnya, membawa tumbler (botol air isi ulang) yang dibawanya ke atas panggung. Selain itu, pada drum yang digebuk oleh Falel juga terpampang tulisan ‘Bali Bukan Pulau Plastik’. Selain itu, keempat personel, Gede Robi (vokal/gitar), Dadang Pranoto (lead gitar), Falel Atmoko (drum) dan Krishnanda Adipurba (bass) juga masing-masing membentang spanduk bertuliskan ‘Bali Bukan Pulau Plastik’.
Sekadar diketahui, Bali Bukan Pulau Plastik adalah film tentang kampanye peduli lingkungan, khususnya Bali yang diprakarasi oleh Kopernik, Akar Rumput, Visinema Pictures dan didukung oleh Navicula. Kampanye peduli lingkungan pun digaungkan oleh Navicula dari atas panggung melalui lagu Bali Berani Berhenti. “Kita jaga Bali dari bahaya sampah plastik. Kita mulai dari Bali,” kata Robi di atas panggung yang disambut riuh penonton.
Band bergenre The Green Grunge Gentlemen dikenal sebagai sebuah band dengan lirik-lirik lagu bertemakan pesan peduli lingkungan. Julukan ini juga diperkuat dengan aktifnya Robi sebagai salah satu aktivis muda asal Bali yang selalu terlibat dalam kegiatan-kegiatan bertema kampanye peduli lingkungan, baik itu di Bali, Indonesia hingga Internasional. Untuk mengkampanyekan cinta Tanah Air, Navicula menyampaikannya lewat lagu Busur Hujan.
Navicula tampil di Celebration Stage sukses menyedot perhatian penonton. Mereka membawakan tujuh buah lagu. Penampilan Navucula ditutup dengan lagu Aku Bukan Mesin. *ind
1
Komentar