Dishub Razia Truk Bertonase Over
Dinas Perhubungan Kota Denpasar menggelar operasi simpatik yang menyasar truk bertonase over dimensi, di Jalan Cargo, Desa Ubung Kaja, Denpasar Utara, Selasa (10/9).
DENPASAR, NusaBali
Operasi tersebut digelar untuk memberikan keamanan bagi pengendara dan meminimalisir terjadinya kecelakaan karena kelebihan muatan yang sekaligus sebagai peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas).
Kepala Dishub Kota Denpasar, I Ketut Sriawan, mengungkapkan, operasi simpatik ini digelar karena selama ini banyak truk barang dengan tonase melebihi kapasitas. Hal tersebut dikhawatirkan bisa membahayakan pengemudi dan pengendara lainnya jika terjadi oleng pada kendaraan karena tidak sesuai standar kapasitas.
Dengan kekhawatiran tersebut, pihak Dishub berinisiatif lebih gencar melakukan operasi simpatik khusus angkutan barang dengan tonase melebihi kapasitas yang sekaligus bertepatan dengan hari Perhubungan Nasional (Harhubnas). Dari operasi tersebut Dishub memeriksa sedikitnya 57 truk angkutan barang yang melintas di kawasan cargo.
Dari jumlah tersebut sebanyak 4 truk yang kedapatan over loading kelebihan muatan. Kata Sriawan, karena operasi pertama dilakukan pihaknya tidak menindak langsung para pengemudi yang kedapatan membawa barang melebihi kapasitas. Namun memberikan teguran dan pembinaan, sehingga sopir yang bertanggung jawab tidak lagi melakukan hal yang sama.
"Truk ada 57 truk yang diperiksa ada 4 yang kedapatan over loading kelebihan muatan. Itu telah dilakukan pembinaan agar para pengemudi mengangkut barang sesuai dengan jenis berat yang diperbolehkan ," jelas Sriawan.
Sriawan berharap, seluruh sopir dan pemilik kendaraan nantinya selalu mementingkan keselamatan di jalan. Kata Sriawan, dari penindakan tersebut pengendara bisa menyesuaikan kapasitas barang yang diangkut dengan kapasitas truk. Jika kembali kedapatan maka pihaknya akan menindak tegas sesuai aturan Dinas Perhubungan. *mis
Kepala Dishub Kota Denpasar, I Ketut Sriawan, mengungkapkan, operasi simpatik ini digelar karena selama ini banyak truk barang dengan tonase melebihi kapasitas. Hal tersebut dikhawatirkan bisa membahayakan pengemudi dan pengendara lainnya jika terjadi oleng pada kendaraan karena tidak sesuai standar kapasitas.
Dengan kekhawatiran tersebut, pihak Dishub berinisiatif lebih gencar melakukan operasi simpatik khusus angkutan barang dengan tonase melebihi kapasitas yang sekaligus bertepatan dengan hari Perhubungan Nasional (Harhubnas). Dari operasi tersebut Dishub memeriksa sedikitnya 57 truk angkutan barang yang melintas di kawasan cargo.
Dari jumlah tersebut sebanyak 4 truk yang kedapatan over loading kelebihan muatan. Kata Sriawan, karena operasi pertama dilakukan pihaknya tidak menindak langsung para pengemudi yang kedapatan membawa barang melebihi kapasitas. Namun memberikan teguran dan pembinaan, sehingga sopir yang bertanggung jawab tidak lagi melakukan hal yang sama.
"Truk ada 57 truk yang diperiksa ada 4 yang kedapatan over loading kelebihan muatan. Itu telah dilakukan pembinaan agar para pengemudi mengangkut barang sesuai dengan jenis berat yang diperbolehkan ," jelas Sriawan.
Sriawan berharap, seluruh sopir dan pemilik kendaraan nantinya selalu mementingkan keselamatan di jalan. Kata Sriawan, dari penindakan tersebut pengendara bisa menyesuaikan kapasitas barang yang diangkut dengan kapasitas truk. Jika kembali kedapatan maka pihaknya akan menindak tegas sesuai aturan Dinas Perhubungan. *mis
Komentar