nusabali

Tarung Pilkada Jembrana, Gerindra Elus Enam Jago

  • www.nusabali.com-tarung-pilkada-jembrana-gerindra-elus-enam-jago

Partai Gerindra Jembrana serius menggarap Pilkada Jembrana 2020 mendatang. Kandidat, baik kader maupun non kader pun digadang-gadang untuk diusung di Pilkada nanti.

NEGARA, NusaBali

Sebagai bentuk keseriusan Gerindra Jembrana kini tengah menggelar pendaftaran Cabup-Cawabup untuk Pilkada Jembrana 2020 yang digelar serentak di 6 kabupaten/kota di Bali.  

Informasi yang dihimpun, Minggu (17/11) diketahui Gerindra sudah menutup pendaftaran calon di internal partai. Sesuai informasi, ada 6 orang yang telah mendaftar di Gerindra Jembrana. Dari 6 calon, itu 2 diantaranya adalah kader, dan 4 lainnya non kader. Yang 2 orang kader tersebut, yakni Ketua DPC Gerindra Jembrana, Kade Darma Susila, dan Ketua PAC Gerindra Kecamatan Pekutatan yang juga Ketua Fraksi Gerindra DPRD Jembrana, I Ketut Sadwi Darmawan. “Ada 6 orang yang mendaftar. Untuk yang di luar kader nantilah akan kami umumkan, setelah benar-benar resmi kami terima pendaftarannya,” ujar Sekretaris DPC Gerindra Jembrana, I Gede Puriawan.

Tarung Pilkada Jembrana 2020 juga terlihat di Golkar Jembrana. Golkar telah buka pendaftaran calon sejak, Minggu kemarin, namun belum ada pendaftar. Walau masih nihil pendaftar di hari pertama dibuka, namun sudah ada 3 nama kader yang digadang-gadang akan meramaikan pendaftaran calon di Golkar Jembrana. Masing-masing adalah Plt Ketua DPD II Golkar Jembrana, I Made Suardana, Wakil Ketua DPD II Golkar Jembrana, I Ketut Widastra, dan mantan Ketua DPD Golkar Jembrana yang kini duduk sebagai Wakil Ketua DPRD Jembrana, I Ketut Suardika.

Sedangkan di Demokrat Jembrana, belum ada membuka pendaftaran calon. Tetapi ada salah satu nama kader yang rencananya diusulkan Demokrat, yakni mantan Ketua Komisi III DPRD Bali Dapil Jembrana, I Nengah Tamba.

Untuk diketahui, PDIP merupakan satu-satunya partai yang dapat mengusung Cabup-Cawabup secara mandiri di Pilkada Jembrana 2020 nanti. PDIP sendiri, sudah melaksanakan tahapan penjaringan calon.

Namun penjaringan calon yang dibuka PDIP, tidak dibuka untuk umum, hanya khusus untuk jajaran kader PDIP. Ada 3 kader yang telah resmi mendaftar, yakni Ketua DPC PDIP Jembrana yang kini Wakil Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, dan Wakil Ketua Bidang Politik, Hukum dan Keamanan DPC PDIP Jembrana yang kini Ketua Komisi I DPRD Jembrana, Ida Bagus Susrama. Keduanya mendaftar di posisi cabup. Sedangkan satu-satunya pendaftar Cawabup, yakni Sekretaris PAC PDIP Kecamatan Negara yang kini duduk sebagai Ketua Komisi III DPRD Jembrana, Dewa Putu Mertayasa. *ode

Komentar