Destinasi Goa Lawah Kembali Ditata
SEMARAPURA, NusaBali
Pemkab Klungkung menerima gelontoran DAK (Dana Alokasi Khusus) Rp 4,3 miliar, untuk penataan kawasan Destinasi Wisata Goa Lawah di Desa Pesinggahan, Kecamatan Dawan, Klungkung, tahun 2022.
DAK Rp 4,3 miliar ini turun dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI. Fokus penataan pada kios di sisi selatan Destinasi Wisata Goa Lawah, yang sempat terbakar pada tahun 2015.
Untuk diketahui, Pemkab Klungkung sudah menata wilayah perbatasan Klungkung - Karangasem tahun 2022. Penataan ini dengan Dana Insentif Daerah (DID) Rp 1.733.999.151.84, dikerjakan CV Laksana Arsa Sejati.
Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Klungkung AA Gede Putra Wedana mengatakan lokasi penataan tersebut merupakan aset Pemkab untuk dibangun kios dan penataan kawasan di seberang selatan Destinasi Goa Lawah. Dia mengharapkan penataan ini dapat mempercantik kawasan Goa Lawah. "Selain kios kuliner, penataan juga menyasar kios pedagang cinderamata," kata Wedana, Rabu (6/4).
Tahun sebelumnya, Pemkab Klungkung juga mendapatkan DAK Rp 9 miliar, untuk penataan di Destinasi Devil Tears Pulau Lembongan, Kecamatan Nusa Penida. Penataan ini berupa pembangunan Tourist Information Centre, 2 unit toilet dan 2 unit Plaza Kuliner dengan biaya DAK Rp 8 miliar lebih, dan pembangunan Panggung Terbuka Ceningan, dianggarkan Rp 1,3 miliar. Kata Agung Wedana penataan di Destinasi Devil Tears menjadi percontohan untuk pembangunan dastinasi dengan DAK di kawasan Indonesia Timur. *wan
Komentar