nusabali

Siswi SMAN 1 Amlapura Juarai Lomba Video Promosi Pariwisata

  • www.nusabali.com-siswi-sman-1-amlapura-juarai-lomba-video-promosi-pariwisata

AMLAPURA, NusaBali - Siswa kelas XI MIPA (Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam) 3 SMAN 1 Amlapura, Diah Shyamamohita Tri Cahyani merebut gelar Juara I Lomba Video Promosi Pariwisata Bali 2023.

Lomba ini digelar MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran) Bahasa Inggris SMK Bali, di Aula Kantor Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali, Minggu (7/5).

Lomba melibatkan siswa SMA dan SMK se-Bali, melalui beberapa tahapan. Kepada NusaBali, Diah Shyamamohita Tri Cahyani menuturkan itu di sela-sela merayakan Saraswati di SMAN 1 Amlapura, Jalan Ngurah Rai Amlapura, Sabtu (20/5). Lomba ini, kata dia, diawali menyetor video ke panitia. Lanjut, panitia menyeleksi seluruh video yang masuk dan menetapkan 10 besar video terbaik  untuk masuk final.

Maka, panitia memanggil siswa pemilik video yang masuk 10 besar untuk menjalani tahapan lomba babak final. Peserta satu-persatu mempresentasikan hasil karyanya, disertai tanya jawab. Setelah seluruh finalis tuntas presentasi, dewan juri menggelar rapat internal untuk menetapkan pemenang.

"Selama menjalani babak final, saya lancar-lancar saja tidak ada kendala. Presentasi, dan menjawab soal juga lancar, makanya saya tidak kaget memenangkan lomba itu," jelas alumnus SMPN 2 Amlapura 2021 tersebut.

Lanjut siswa kelahiran 27 April 2006 ini, sejak jadi siswa kelas II SD Insan Mandiri Amlapura, telah mengerti bahasa Inggris. Di samping telah berpengalaman ikut lomba-lomba story telling dan berhasil memenangkan beberapa gelar lomba. Maka, secara mental lebih percaya diri dan telah siap mengikuti lomba.

Gelar lomba yang dimenangkan sebelumnya, yakni Juara II Lomba Story Telling di Mediterranean Amlapura 2023, Juara I Lomba Story Telling di STKIP (Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan) Bali 2022, dan juara yang sama di Monarch Candidasa Amlapura 2022.

Dia mengaku hobi bahasa Inggris sejak duduk di TK (Taman Kanak-Kanak), awalnya suka nonton film kartun dengan dialog bahasa Inggris. Sejak itu bertekad agar mengerti percakapan di film kartun itu sehingga belajar bahasa Inggris sejak kelas I SD. Saat kelas II SD telah mengerti percakapan Bahasa Inggris di film kartun tersebut karena intens membaca kamus bahasa Inggris. Dia juga mendapatkan bimbingan dari guru di sekolah  hingga berlanjut di SMP dan SMA.

"Saya bertekad akan terus mengukir prestasi di setiap kesempatan," lanjut siswi bercita-cita jadi dokter, yang merupakan putri bungsu dari 3 bersaudara pasangan I Nyoman Pica Sudarmana dan Ni Luh Putu Arymartini, itu.

Kasek SMAN 1 Amlapura I Ketut Marta Ariana mengakui, siswa tersebut berbakat bidang bahasa Inggris. "Selama ini SMAN 1 Amlapura mengandalkan siswa itu, di setiap lomba mata pelajaran bahasa Inggris,' katanya.7k16

Komentar