Mutasi Besar-Besaran di Polres Tabanan
Enam Pejabat Tinggi Bergeser
TABANAN, NusaBali - Polres Tabanan melakukan mutasi besar-besaran pada 6 pejabat tinggi. Serah terima jabatan dipimpin langsung oleh Kapolres Tabanan AKBP Leo Dedy Defretes di Lapangan Apel Polres Tabanan pada Jumat (6/10).
Mulai Wakapolres dan sejumlah Kapolsek di lingkup Polres Tabanan menjalani tour of duty. Kapolres Tabanan AKBP Leo Dedy Defretes pun menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh perwira yang mendapat promosi jabatan ke tempat baru. Ia juga mengucapkan terima kasih atas dedikasi, loyalitas, dan prestasi yang telah diperbuat selama bertugas di Polres Tabanan.
“Mutasi merupakan dinamika organisasi yang bertujuan untuk penyegaran dan pengembangan karier para perwira,” kata Kapolres Tabanan sembari berharap para perwira yang baru dimutasi dapat segera menyesuaikan diri dan mengemban tugas dengan baik.
Bahkan disebutkan mutasi juga sebagai wujud pengembangan sebuah organisasi, dengan mutasi dan pergeseran tempat penugasan merupakan bentuk pengembangan karier para perwira. "Para perwira perlu penyegaran atau promosi jabatan sehingga karir dari para perwira dapat meningkat sesuai dengan kinerja dan kepangkatan yang disandang," katanya.
Pada kesempatan itu AKBP Leo Dedy Defretes juga mengucapkan selamat bergabung kepada pejabat baru dan kepada pejabat lama yang menjabat pada jabatan baru. "Segera menyesuaikan diri dan kenali ruang lingkup di tempat tugas yang baru. Lanjutkan apa yang telah dirintis oleh pejabat sebelumnya dan tingkatkan apa yang telah dicapai. Tumbuhkan rasa kebersamaan serta rasa persatuan dan kesatuan di Polres Tabanan. Hilangkan setiap bentuk kepentingan pribadi sehingga dapat mengemban tugas dengan baik," pesannya.
Kepada seluruh perwira, bintara dan ASN se-jajaran Polres Tabanan, diharapkan senantiasa memberikan dukungan kepada pejabat yang baru, serta membangun kerjasama yang harmonis sebagaimana kerja sama yang telah ditunjukkan selama ini kepada pejabat lama untuk selanjutnya dapat diteruskan dan bahkan ditingkatkan kepada pejabat baru. 7des
Komentar