Lagi, Kaliakah Bangun TK Gratis
NEGARA, NusaBali - Pemerintah Desa (Pemdes) Kaliakah, Kecamatan Negara, Jembrana, menggelar upacara melaspas sekaligus peresmian gedung TK Kumara Widya Laksana 2, pada Purnama Kalima pada Redite Pon Prangbakat, Minggu (29/10). TK yang berlokasi di Bajar Kaliakah ini merupakan TK gratis kedua yang dibangun pemerintah desa setempat.
Peresmian ditandai dengan pemotongan pita oleh Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Jembrana, Gusti Ayu Ketut Candrawati alias Candrawati Tamba, didampingi Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Jembrana yang hadir mewakili Bupati Jembrana. TK yang berdiri di lahan seluas 400 meter persegi ini terdiri dari dua ruang kelas dan kantor guru, ini diwujudkan menggunakan Anggaran Belanja Desa (APBDes) Kaliakah.
Mewakili Bupati Jembrana, Kadis PMD Jembrana I Made Yasa mengapresiasi Perbekel Kaliakah yang telah berhasil membangun TK kedua milik pemerintah desa di Kaliakah ini. Terlebih biaya pendidikan di dua TK di Desa Kaliakah ini digratiskan sehingga orangtua tidak terbebani oleh biaya pendidikan anak-anaknya. "Melalui dua TK yang sudah ada di sini, pemerintah desa di sini telah memprogramkan tidak dikenakan biaya atau gratis. Inilah bentuk kepedulian pemerintah desa yang tentunya didukung oleh pemerintah kabupaten," ucap Yasa.
Di samping mempercepat proses pembelajaran dan tempat mengembangkan jati diri, Yasa menyatakan bahwa PAUD ini sangat penting untuk pembentukan karakter generasi penerus. Menurutnya, Dana Desa yang diberikan oleh Pemerintah Pusat, salah satunya juga wajib menyentuh sektor pendidikan. Pihaknya pun berharap ke depannya setiap desa memiliki minimal satu PAUD/TK.
"Selain membangun, agar proses pendidikan dapat terus berjalan dengan efektif, pemerintah desa harus terus memberikan dukungan kepada TK dan juga kepada para tenaga pendidik di TK tersebut. Yang paling penting juga, operasional dan kesejahteraan tenaga pendidik harus diperhatikan," ucap Yasa.
Sementara Perbekel Desa Kaliakah I Made Bagiarta mengatakan, Pemdes Kaliakah telah menyiapkan anggaran untuk mendukung proses pendidikan di dua TK milik desa ini. Baik untuk operasional pendidikan dan pengadaan sarana prasarana melalui APBD Desa Kaliakah. Menurutnya, pembangunan TK ini juga menjadi bagian implementasi Undang-Undang tentang Desa, khususnya memprioritaskan peningkatan sumber daya manusia (SDM).
"Pembangunan gedung TK ini dalam rangka pelaksanaan kewenangan desa sebagai implementasi dari Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa. Salah satunya adalah peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui pendidikan anak usia dini," ujar Bagiarta yang juga selaku Ketua Forum Perbekel Kabupaten Jembrana ini.
Bagiarta menjelaskan, pembangunan TK Kumara Widya Laksana 2 ini menelan anggaran sebesar Rp 1,2 miliar. Anggaran itu, diantaranya digunakan untuk pembelian tanah seluas 400 meter persegi, pembangunan gedung, pembangunan palinggih dan pembangunan pagar serta penataan halaman.
"Jadi saat ini kami di Kaliakah sudah memiliki dua TK. Mulai tahun 2020 sampai saat ini, kami juga memprogramkan tanpa ada biaya pendidikan alias TK gratis. Sehingga masyarakat Desa Kaliakah dapat menyekolahkan anak-anaknya di TK Kumara Widya Laksana 1 dan 2 tanpa memikirkan beban biaya," jelas Bagiarta. 7ode
1
Komentar