Menanti Realisasi Tol Jagat Kerthi
Meretas Visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali
Realisasi
Tol Jagat Kerthi
Nangun Sat Kerthi Loka Bali
Dr. Ir. I Wayan Koster, MM
Prof. Dr. Ir Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, M.SiDPD PDI-P
Akademisi
Lima tahun di bawah kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur Bali, Wayan Koster dan Cok Oka Sukawati Bali terus bergerak menata infrastrukturnya. Pembangunan Bali diselenggarakan dengan Visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju BALI ERA BARU yang dijabarkan menjadi 22 Misi, dituangkan/dirangkum dalam 44 Tonggak Peradaban Penanda Bali Era Baru.
Tentunya, keseimbangan dan keharmonisan pembangunan antarwilayah di Bali itu, tidak akan pernah terwujud tanpa infrastruktur darat yang terkoneksi dan terintegrasi. Satu di antaranya Pembangunan jalan Tol Gilimanuk-Mengwi merupakan implementasi konsep keseimbangan dan keharmonisan pembangunan Bali yang selaras dengan nilai-nilai kearifan local. Menurut Koster, kondisi objektif dimana sejak dahulu, jalan yang menghubungkan Gilimanuk-Mengwi memiliki banyak tikungan tajam dan tanjakan curam dengan tingkat kecelakaan yang tinggi. Pertumbuhan kendaraan yang tinggi tidak sebanding dengan kapasitas jalan, mengakibatkan kemacetan, sehingga waktu tempuh menjadi panjang dan tidak menentu. Kondisi parah ini telah berlangsung begitu lama, tanpa pernah ada gagasan untuk mengatasi. Karena itu, dalam masa kepemimpinan yang sisa tinggal 2 tahun itu, dirinya, berhasil mencarikan solusi terbaik, meyakinkan Pemerintah Pusat serta menarik investasi untuk merencanakan dan melaksanakan pembangunan jalan Tol dengan panjang 96,21 km dan lebar 40 meter.
Proses pengerjaan diawali dengan Pembebasan lahan mulai tahun 2022 sampai tahun 2023. Pembangunan konstruksi mulai tahun 2023 sampai tahun 2025. Kebutuhan anggaran untuk pembebasan lahan bersumber dari Pemerintah Pusat/Kementerian PUPR dan untuk pembangunan struktur/fisik bersumber dari investasi. Ide besar Gubernur dikuatkan pula dengan mengeluarkan surat keputusan Nomor 243/01-A/HK/2022 tanggal 7 Maret 2022 tentang Penetapan Lokasi Pembangunan Ruas Jalan Tol Gilimanuk – Mengwi di Provinsi Bali. Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Bali I Gede Indra Dewa Putra selaku Ketua Tim Persiapan menyampaikan peta lokasi pembangunan ruas jalan tol Gilimanuk-Mengwi.
Ketua Tim Persiapan, I Gede Indra Dewa Putra menyampaikan, maksud Pembangunan Ruas Jalan Tol Gilimanuk – Mengwi merupakan salah satu implementasi dari arah kebijakan utama pembangunan nasional percepatan pengembangan kawasan strategis, dalam rangka percepatan pengembangan pusat-pusat pertumbuhan ekonomi wilayah, melalui peningkatkan aksesibititas dan kapasitas jaringan jalan, sehingga meningkatkan produktivitas melalui pengurangan biaya distribusi dan menyediakan akses ke pasar regional maupun internasional.
Adapun tujuannya adalah mendukung terwujudnya Misi Provinsi Bali antara lain: Mengembangkan destinasi dan produk pariwisata baru berbasis budaya dan berpihak kepada rakyat yang terintegrasi antar kabupaten/kota se- Bali; meningkatkan standar kualitas pelayanan kepariwisataan secara komprehensif; membangun dan mengembangkan pusat-pusat perekonomian baru sesuai dengan potensi kabupaten/kota di Bali dengan memberdayakan sumber daya lokal untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dalam arti luas; membangun dan mengembangkan industri kecil dan menengah berbasis budaya (branding Bali) untuk memperkuat perekonomian Krama Bali, dan meningkatkan pembangunan infrastruktur (darat, laut dan udara) secara terintegrasi serta konektivitas antar wilayah untuk mendukung pembangunan perekonomian serta akses dan mutu pelayanan publik di Bali.
Komentar