nusabali

Bunda PAUD Serahkan Hadiah Lomba Menggambar

  • www.nusabali.com-bunda-paud-serahkan-hadiah-lomba-menggambar

AMLAPURA, NusaBali - Bunda PAUD (Pendidikan Anak Usai Dini) Karangasem Nyonya Nuriasih Gede Dana menyerahkan hadiah lomba menggambar dan lomba mewarnai di Aula Sanggar Kegiatan Belajar, Karangasem, Jalan Ahmad Yani, Amlapura, Rabu (11/9). Lomba dilaksanakan di GOR Gunung Agung, Amlapura, Jumat (23/8).

"Saya banyak acara, makanya baru kali ini bisa melaksanakan acara pembagian hadiah lomba," jelas Nyonya Nuriasih Gede Dana di sela-sela menyerahkan hadiah lomba.

Terpenting, katanya, semangat siswa PAUD se-Karangasem begitu antusias mengikuti lomba menggambar dan lomba mewarnai. Lomba serangkaian HUT ke-79 Republik Indonesia, dibagi dua kelompok.  Lomba menggambar diikuti 100 siswa, dan lomba mewarnai diikuti 78 siswa, pesertanya siswa PAUD se-Karangasem.

Lomba ini membuat suasana GOR Gunung Agung mendadak ramai. Bukan saja dipenuhi siswa PAUD, ditambah orangtua dan guru PAUD. Minimal masing-masing peserta membawa pendukung satu orang bertugas sebagai pengantar jemput siswa. Sebagai Ketua Panitia I Dewa Ayu Sri Sucitrawati.

Nyonya Nuriasih Gede Dana mengatakan, banyak manfaatnya lomba buat siswa,. Antara lain, untuk melatih kesabaran, meningkatkan konsentrasi, mengasah fisik motorik, dan meningkatkan kreativitas anak, serta membantu untuk tumbuh kembang anak PAUD.

Sesuai penelitian ada enam manfaat lomba melibatkan siswa PAUD, yakni mengembangkan ketrampilan motorik halus, mengembangkan analisis visual, membantu membangun konsentrasi, meningkatkan koordinasi antara tangan dan mata, meningkatkan kepercayaan diri dan berlatih memecahkan masalah secara kreatif.

Dewan juri lomba menggambar, I Komang Gede Manik, Ni Luh Sriasih, I Made Dirga, Hadi Subhan dan I Putu Gede Sutirtha Yasa. Sedangkan lomba mewarnai dewan jurinya I Putu Pasek Jaya, Ni Komang Suardani, I Ketut Sancaya, Ni Luh Juli Erlianti dan I Made Tastra Wedana.

"Agar lomba semacam ini dilaksanakan sesering mungkin, sehingga kreativitas anak-anak bisa tersalurkan," pinta Nyonya Nuriasih Gede Dana.

Ketua Panitia yang juga Kepala Bidang PAUD Disdikpora Karangasem Dewa Ayu Sri Sucitrawati, mengaku tak menyangka pesertanya membeludak. Seluruh PAUD yang ada ikut berlomba, sehingga jadi ajang pertemuan siswa PAUD se-Karangasem sambil saling adu bakat di bidang menggambar.

Pemenang lomba menggambar juara 1 Made Adhitya Ganeshwari Ariawan dari TK Agung Kumara, Kecamatan Kubu, juara 2 Ni Kadek Sinta Sri Gayatri dari TK Negeri Kecamatan Bebandem, dan juara 3 Ni Made Aya Indira Ningtyas  Maheswari dari TK Negeri Pembina Kecamatan Abang.

Sedangkan juara lomba mewarnai, juara 1 Ni Putu Arsha Malini Ashadiya dari Kelompok Bermain Agung Kumara, Kecamatan Kubu, juara 2 Ni Kadek Dwi Kartika Putri dari Kelompok Bermain Agung Kumara, Kecamatan Kubu, dan juara 3 Ni Komang Jia Putri Renata dari Kelompok Bermain Kumara Kecamatan Manggis.7k16

Komentar