nusabali

PDIP Terus Kembangkan Budaya Nasional

  • www.nusabali.com-pdip-terus-kembangkan-budaya-nasional

Aria Bima menyebut kebijakan partai agar semua wakil partai yang duduk di eksekutif dan legislatif memperjuangkan anggaran untuk seni budaya.

JAKARTA, NusaBali
PDI Perjuangan (PDIP) ingin terus mengembangkan budaya nasional dengan kebijakan yang menjaga seni budaya daerah, kata Kepala Badan Kebudayaan Nasional (BKN) Pusat PDIP Aria Bima. Dikatakannya, kebijakan partai yang mendorong kepala daerah mulai dari gubernur, walikota, dan bupati bersama anggota legislatif di semua tingkat harus berusaha mewujudkan anggaran APBD terkait kegiatan seni budaya.

Aria Bima mengatakan hal itu saat memberikan materi di Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD PDIP Papua Barat, di Manokwari, Sabtu (9/10/2021).

Bahkan, lanjut Aria Bima, kebijakan partai agar semua wakil partai yang duduk di eksekutif dan legislatif memperjuangkan anggaran untuk seni budaya demi memelihara dan mengembangkan nilai seni budaya.

Aria Bima mengingatkan acara PDIP selalu dibuka dengan nuansa seni untuk membangkitkan wajah Indonesia yang ber-Bhinneka Tunggal Ika sesuai arahan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

“Di pembukaan PON XX kebudayaan Papua ditampilkan sangat baik, sehingga ke depan warna seni budaya diharapkan terlihat di kantor partai. Partai tidak hanya melulu bicara politik. Mari jadikan panggung seni budaya jadi panggung permanen. Tidak sekadar mengalungkan mahkota atau manik-manik ke tamu. Seni budaya jadi panggung politik dalam anggaran daerah dengan komitmen untuk mengembangkan seni daerah,” kata Aria Bima.

Aria Bima mendukung Rakerda DPD PDIP Papua Barat mengeluarkan satu kesimpulan bahwa kantor partai pusat kegiatan seni Papua.

“Mari alokasikan anggaran tidak hanya untuk infrastruktur dan ekonomi, tapi juga untuk mengembangkan seni budaya di Papua,” ajaknya.

Dia menjelaskan kebijakan partai yang mendorong kepala daerah mulai dari gubernur, walikota, dan bupati bersama anggota legislatif di semua tingkat harus berusaha mewujudkan anggaran APBD terkait kegiatan seni budaya.

Tidak hanya karena partisipasi rakyat tapi kehendak subjektif kepala daerah yang diusung PDIP yang telah diamanatkan melalui Kongres PDIP di Bali dua tahun lalu.

“Narasi seni bagian tak terpisahkan dalam politik dan jalan kebudayaan yang telah ditegaskan PDIP,” ujarnya.

Aria Bima menambahkan Indonesia yang tersebar dalam ribuan pulau termasuk di dalamnya kaya seni budaya.

Untuk memeriahkan materinya, Aria Bima meminta penyanyi Edo Kondologit tampil ke panggung dan menyanyikan lagu ‘Aku Papua’. Lagu ini juga dibawakan Edo saat Pembukaan PON XX di Jayapura, Papua. Peserta Rakerda pun kompak melantunkan lagu karya Franky Sahilatua itu. *ant

Komentar