nusabali

Ratusan SD di Bangli Dapat Laptop

  • www.nusabali.com-ratusan-sd-di-bangli-dapat-laptop

Masing-masing SD mendapat 15 unit laptop dengan nilai bantuan Rp 125 juta per sekolah.

BANGLI, NusaBali
Ratusan SD di Bangli mendapat bantuan laptop di tahun 2022. Bantuan laptop dari pemerintah pusat disalurkan lewat dana alokasi khusus (DAK) fisik. Sementara puluhan SMP di Bangli mendapat bantuan rehabilitasi gedung. Kabupaten Bangli menerima DAK pendidikan tahun 2022 sebesar Rp 39.093.893.000.

Kadis Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Bangli, Komang Pariartha mengatakan DAK fisik yang diterima tahun 2022 sebesar Rp 39 miliar lebih dengan rincian untuk SD sebesar Rp 23.473.544.000, SMP sebesar Rp 14.565.534.000, dan PAUD sebesar Rp 1.054.805.000. Dana yang diterima sudah ada pos kegiatannya. “Dana yang diberikan sesuai dengan pelaporan dari sekolah ke pusat melalui Dapodik (data pokok pendidikan),” ungkap Komang Pariarta, Minggu (23/1).

Komang Pariarta menjelaskan, anggaran DAK fisik dimanfaatkan untuk peningkatan sarana dan prasarana sekolah berupa rehab, pembangunan toilet, dan pengadaan laptop. Menurut kadis asal Desa Tamanbali, Kecamatan Bangli ini, kegiatan fisik berupa rehab menyasar puluhan sekolah SMP. Sarana berupa laptop dan kelengkapan pendukung untuk ratusan SD. “Kegiatan rehab sekitar 23 sekolah dan bantuan laptop untuk 130 sekolah,” jelas Komang Pariarta. Masing-masing SD mendapat 15 unit laptop dengan nilai bantuan Rp 125 juta per sekolah. Proses kegiatan diperkirakan sudah bisa dimulai pada Februari mendatang. Setiap tahapan mengacu pentunjuk pusat. *esa

Komentar