nusabali

Jelang KTT G20, Diskarmat Apel Gelar Pasukan

  • www.nusabali.com-jelang-ktt-g20-diskarmat-apel-gelar-pasukan

MANGUPURA, NusaBali
Dinas Kebakaran dan Penyelamatan (Diskarmat) Kabupaten Badung melaksanakan apel gelar pasukan dalam rangka kesiapan menyambut Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 Tahun 2022, Selasa (13/9) di Puspem Badung.

Apel gelar pasukan dipimpin langsung Sekda Badung I Wayan Adi Arnawa. Adi Arnawa mengatakan, apel gelar pasukan ini dalam rangka memeriksa kesiapan personel Diskarmat menyambut hajatan KTT G20 di Nusa Dua, Kecamatan Kuta Selatan. “Ini merupakan kebahagiaan yang luar biasa, di mana Dinas Kebakaran dan Penyelamatan bersama jajaran dan pasukannya sudah menunjukan bukti kesiapan untuk menyambut kegiatan event Internasional. Indonesia sebagai tuan rumah dan Kabupaten Badung mendapatkan kepercayaan dunia untuk venue acara KTT G20,” ujar Adi Arnawa.

Dalam upaya menyukseskan gelaran KTT G20, Adi Arnawa menekankan supaya Diskarmat menyiapkan sarana dan prasarana sebaik mungkin. “Kita tidak bisa mengandalkan dari segi fisik saja tanpa didukung SDM yang kuat, oleh karena itu saya akan mendorong hal seperti ini, saya perintahkan kepada Kepala Diskarmat untuk melakukan koordinasi, dari segi sarana, prasarana yang bisa dipenuhi dan diperlukan,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Diskarmat Badung I Wayan Wirya, mengatakan apel gelar pasukan semata-mata menyiapkan personel dalam rangka kesiapan menyambut KTT G20. “Maksud dan tujuannya yakni membangun solidaritas, meningkatkan kesiapsiagaan aparatur di Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan dalam rangka kesiapan menyambut KTT G20,” tegasnya.

“Di samping itu kami juga melakukan kolaborasi dengan pihak lain dalam proses pengamanan area KTT G20, termasuk siaga di Pos Pengamanan (Pos PAM) sepanjang persiapan dan pelaksanaan KTT G20,” imbuh Wirya. *asa

Komentar