Lagi, Bayern Juara Piala Super Jerman
Bayern Muenchen kembali menjuarai Piala Super Jerman 2018 usai menang telak 5-0 atas Eintrach Frankfurt.
FRANKFURT, NusaBali
Kesuksesan itu membuahkan catatan spesial bagi Bayern. Pada ajang Piala Super Jerman itu, Bayern juara Bundesliga 2017/2018 menghadapi Frankfurt, juara DFB-Pokal, di Commerzbank Arena, Frankfurt, Senin (13/8) dini hari WITA
Robert Lewandowski menjadi bintang kemenangan Bayern. Striker asal Polandia itu memborong tiga gol. Dengan kemenangan itu, Bayern tercatat menjuarai Piala Super Jerman tiga tahun beruntun. Dari catatan Opta, Bayern adalah tim pertama yang meraih juara tiga kali beruntun.
Secara keseluruhan, jadi gelar Piala Super Jerman ketujuh untuk Bayern. Die Roten menajamkan rekornya pemilik titel Piala Super Jerman terbanyak dengan tujuh gelar, dua lebih banyak dari Borussia Dortmund, 6 kali.
"Selamat untuk tim saya. Kami melakukan kerja yang bagus selama 90 menit. Saya puas dan berharap gelar ini akan memperkuat kami di masa depan," ujar pelatih Bayern, Niko Kovac, di situs resmi klub. *
Kesuksesan itu membuahkan catatan spesial bagi Bayern. Pada ajang Piala Super Jerman itu, Bayern juara Bundesliga 2017/2018 menghadapi Frankfurt, juara DFB-Pokal, di Commerzbank Arena, Frankfurt, Senin (13/8) dini hari WITA
Robert Lewandowski menjadi bintang kemenangan Bayern. Striker asal Polandia itu memborong tiga gol. Dengan kemenangan itu, Bayern tercatat menjuarai Piala Super Jerman tiga tahun beruntun. Dari catatan Opta, Bayern adalah tim pertama yang meraih juara tiga kali beruntun.
Secara keseluruhan, jadi gelar Piala Super Jerman ketujuh untuk Bayern. Die Roten menajamkan rekornya pemilik titel Piala Super Jerman terbanyak dengan tujuh gelar, dua lebih banyak dari Borussia Dortmund, 6 kali.
"Selamat untuk tim saya. Kami melakukan kerja yang bagus selama 90 menit. Saya puas dan berharap gelar ini akan memperkuat kami di masa depan," ujar pelatih Bayern, Niko Kovac, di situs resmi klub. *
Komentar