Batik Air Buka Rute Jakarta-Banyuwangi
Maskapai penerbangan semakin melirik potensi perkembangan pariwisata di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.
JAKARTA, NusaBali
Salah satunya Batik Air yang meluncurkan rute penerbangan baru dari Jakarta langsung menuju daerah di ujung timur Pulau Jawa itu. "Batik Air sangat menyambut baik antusias dari pebisnis dan wisatawan yang menginginkan pilihan baru bepergian ke Banyuwangi," kata Chief Executive Officer (CEO) Batik Air, (Capt) Achmad Luthfie, Rabu (19/12).
Sejumlah spot wisata yang ada di Bumi Blambangan antara lain Kawah Ijen dengan blue fire, Pulau Tabuhan dengan keindahan alam bawah laut, Hutan Baluran dengan kehidupan satwa liarnya hingga kepada wisata seni budaya seperti Tari Gandrung dan Desa Wisata Osing Kemiren.
Maskapai Batik Air menggunakan pesawat Airbus A320-200 berkapasitas 12 kursi kelas bisnis dan 144 kelas ekonomi yang melayani penerbangan langsung ke Banyuwangi dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta. "Pebisnis, wisatawan dan khususnya turis milenial dari Jakarta maupun kota-kota lain akan menikmati penerbangan bersama Batik Air menuju Banyuwangi," tambah Achmad. Penerbangan Batik Air dari CGK berangkat pukul 08:25 WIB dan tiba di Banyuwangi pukul 10.05 WIB. Sementara penerbangan dari Banyuwangi menuju Jakarta berangkat pukul 11.05 WIB. *ant
Sejumlah spot wisata yang ada di Bumi Blambangan antara lain Kawah Ijen dengan blue fire, Pulau Tabuhan dengan keindahan alam bawah laut, Hutan Baluran dengan kehidupan satwa liarnya hingga kepada wisata seni budaya seperti Tari Gandrung dan Desa Wisata Osing Kemiren.
Maskapai Batik Air menggunakan pesawat Airbus A320-200 berkapasitas 12 kursi kelas bisnis dan 144 kelas ekonomi yang melayani penerbangan langsung ke Banyuwangi dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta. "Pebisnis, wisatawan dan khususnya turis milenial dari Jakarta maupun kota-kota lain akan menikmati penerbangan bersama Batik Air menuju Banyuwangi," tambah Achmad. Penerbangan Batik Air dari CGK berangkat pukul 08:25 WIB dan tiba di Banyuwangi pukul 10.05 WIB. Sementara penerbangan dari Banyuwangi menuju Jakarta berangkat pukul 11.05 WIB. *ant
Komentar