nusabali

Kemenag Bantu Siswa dan Pegawai Purna Tugas

  • www.nusabali.com-kemenag-bantu-siswa-dan-pegawai-purna-tugas

Kantor Kementerian Agama Karangasem membantu sejumlah siswa penghuni Yayasan Yasa Kerthi Amlapura dan siswa yang tinggal di Al Hidayah Banjar Bukit Tabuan, Desa Bukit, Kecamatan Karangasem.

AMLAPURA, NusaBali

Bantuan juga diberikan kepada staf Kemenag yang telah purnatugas. Bantuan diserahkan usai acara potong tumpeng dan Apel Hari Amal Bhakti Kementerian Agama ke-73 di Lapangan Tanah Aron Jalan Ngurah Rai Amlapura, Kamis (3/1).

Bantuan diserahkan langsung Kepala Kemenag Dr Ni Nengah Rustini MSi untuk siswa berupa peralatan sekolah dan uang saku. Sedangkan empat staf Kemenag purnatugas mendapatkan cinderamata berupa cincin kepada Ni Wayan Suriti, Ida Bagus Ketut Sudana, Munirah, dan Ni Nyoman Laba. Dr Rustini juga memberikan penghargaan kepada Ketua Tim Zona Integritas I Wayan Serinada yang mengantarkan Kantor Kemenag Karangasem meraih penghargaan WBK (Wilayah Bebas Korupsi) Terbaik Nasional 2018. “Penghargaan juga kami berikan kepada staf yang purnatugas,” jelas Dr Rustini.

Apel Hari Amal Bhakti Kemenag dihadiri Wakil Ketua III STKIP (Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan) Agama Hindu Amlapura I Komang Badra, Ketua Pinandita Sanggraha Nusantara Karangasem Jro Mangku Ketut Wage Saputra, dan Ketua PHDI Karangasem I Wayan Astika. Dr Rustini bertindak sebagai pembina upacara, Komandan Upacara Muh Syaid, pembaca naskah Pembukaan UUD 1945 Kasek MAN Amlapura Supriyanto, dan pembaca naskah Korp Prasetya Korpri Kasek MTsN Amlapura Sucipto.

Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dalam amanat yang dibacakan Dr Rustini mengatakan, pemerintah menjamin hak beragama yang diayomi Pancasila dan UUD 1945. Pengamalan agama juga dilindungi negara. “Mari bersama-sama merawat kerukunan, jaga kebersamaan dan menjaga keutuhan,” pinta Menteri Agama. Khusus pelayanan masyarakat di lingkungan Kementerian Agama, diminta tetap mengimplementasikan lima budaya kerja yakni integritas, profesional, inovasi, tanggungjawab, dan keteladanan. *k16

Komentar