Sehari, Tiga Lahan Kebun Terbakar di Jembrana
Musim hujan yang belum kunjung tiba memasuki awal November 2019 ini, semakin memperpanjang rentetan kebakaran lahan kebun di Kabupaten Jembrana.
NEGARA, NusaBali
Bahkan dalam sehari, Kamis (7/11), terjadi tiga kebakaran lahan kebun di lokasi terpisah, dengan total areal lahan yang terbakar mencapai sekitar 1 hektare 60 are. Dari tiga lahan kebun yang terbakar Kamis kemarin, dua di antaranya terjadi secara bersamaan pada sekitar pukul 13.00 Wita. Yakni lahan kebun milik I Gusti Ketut Wasma, di Banjar Pengajaran Kaler, Desa Berangbang, Kecamatan Negara, dan lahan kebun pelaba Banjar Karang Sari, di Banjar Karang Sari, Desa Ekasari, Kecamatan Melaya. Sedangkan yang ketiga, di lahan kebun milik I Wayan Gemor, di Banjar Nusasakti, Desa Nusasari, Kecamatan Melaya, sekitar pukul 17.00 Wita.
Kasi Damkar Bidang Perlindungan Masyarakat (Linmas) pada Satpol PP Jembrana Kade Bagus Darmawan, mengatakan untuk penanganan kebakaran kebun yang terjadi secara bersamaan di dua lokasi Kamis siang kemarin, itu tetap dilakukan secara bersamaan. Dari 5 mobil damkar yang tersedia di Markas, 3 unit dikirim ke Berangbang dan 2 unit dikirim ke Ekasari.
“Laporan kejadian yang masuk ke kami, lebih dulu kami terima yang di Berangbang. Pas sampai lokasi yang di Berangbang, baru kami dapat informasi kebakaran lahan yang di Ekasari,” ujarnya.
Menurutnya, untuk kebakaran lahan kebun warga di Berangbang, berhasil dipadamkan sekitar pukul 14.00 Wita. Sementara kebakaran lahan kebun pelaba Banjar Karang Sari di Ekasari, berhasil dipadamkan sekitar pukul 15.00 Wita. Sedangkan kebakaran lahan kebun warga di Nusasari yang terjadi sekitar pukul 17.00 Wita, berhasil dipadamkan sekitar pukul 19.00 Wita. “Untuk kebakaran lahan yang di Nusasari, kami terjunkan langsung 4 unit mobil damkar,” ucap Darmawan yang langsung memimpin penanganan di tiga lokasi kebakaran lahan tersebut
Dari ketiga kebakaran lahan kebun itu dipastikan tidak ada korban luka maupun jiwa. Tetapi areal lahan, khususnya semak-semak yang terbakar di tiga lokasi, itu cukup luas. Untuk luas kebun yang terbakar di Berangbang dan Ekasari, terbakar masing-masing seluas 10 are dan 50 are. Sedangkan yang terbakar di Nusasari, mencapai seluas 1 hektare. “Penyebabnya belum diketahui. Tetapi yang jelas, semasih musim kemarau ini memang sangat rawan terjadi kebakaran lahan. Untuk itu, kami tetap mengimbau agar masyarakat selalu waspada,” ucapnya. *ode
Kasi Damkar Bidang Perlindungan Masyarakat (Linmas) pada Satpol PP Jembrana Kade Bagus Darmawan, mengatakan untuk penanganan kebakaran kebun yang terjadi secara bersamaan di dua lokasi Kamis siang kemarin, itu tetap dilakukan secara bersamaan. Dari 5 mobil damkar yang tersedia di Markas, 3 unit dikirim ke Berangbang dan 2 unit dikirim ke Ekasari.
“Laporan kejadian yang masuk ke kami, lebih dulu kami terima yang di Berangbang. Pas sampai lokasi yang di Berangbang, baru kami dapat informasi kebakaran lahan yang di Ekasari,” ujarnya.
Menurutnya, untuk kebakaran lahan kebun warga di Berangbang, berhasil dipadamkan sekitar pukul 14.00 Wita. Sementara kebakaran lahan kebun pelaba Banjar Karang Sari di Ekasari, berhasil dipadamkan sekitar pukul 15.00 Wita. Sedangkan kebakaran lahan kebun warga di Nusasari yang terjadi sekitar pukul 17.00 Wita, berhasil dipadamkan sekitar pukul 19.00 Wita. “Untuk kebakaran lahan yang di Nusasari, kami terjunkan langsung 4 unit mobil damkar,” ucap Darmawan yang langsung memimpin penanganan di tiga lokasi kebakaran lahan tersebut
Dari ketiga kebakaran lahan kebun itu dipastikan tidak ada korban luka maupun jiwa. Tetapi areal lahan, khususnya semak-semak yang terbakar di tiga lokasi, itu cukup luas. Untuk luas kebun yang terbakar di Berangbang dan Ekasari, terbakar masing-masing seluas 10 are dan 50 are. Sedangkan yang terbakar di Nusasari, mencapai seluas 1 hektare. “Penyebabnya belum diketahui. Tetapi yang jelas, semasih musim kemarau ini memang sangat rawan terjadi kebakaran lahan. Untuk itu, kami tetap mengimbau agar masyarakat selalu waspada,” ucapnya. *ode
Komentar