Jelang Musim Hujan, Polisi Lakukan Pemangkasan Pohon
Persiapan musim hujan, jajaran Polsek Selemadeg Barat bersama Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Tabanan melakukan pemangkasan pohon perindang di jalur Denpasar – Gilimanuk tepatnya di Desa Mekayu hingga Lalanglinggah, Kecamatan Selemadeg Barat pada Minggu (1/12).
TABANAN, NusaBali
Pemangkasan pohon dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya korban kecelakaan lalulintas. Kegiatan pemangkasan pohon dipimpin oleh Pawas Ipda I Gusti Suekadana. Dengan melibatkan sekitar 15 personel, pemangkasan pohon berlangsung sekitar 2 jam. Bahkan pemangkasan pohon di jalur Denpasar – Gilimanuk tersebut sempat memberlakukan sistem arus lalulintas buka tutup.
Ipda Suekadana mengatakan pemangkasan pohon perindang ini untuk persiapan musim hujan. Ada beberapa pohon yang harus dipangkas guna mencegah adanya korban jatuh akibat pohon tumbang. “Kami bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup Tabanan,” ungkapnya.
Kegiatan pemangkasan juga sebagai bentuk kepedulian pemerintah dengan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. “Selain itu kegiatan pemangkasan juga dilakukan untuk mengantisipasi kemacetan di jalur Denpasar – Gilimanuk,” tambah Iptu Suekadana.
Dahan dan ranting pohon yang dipangkas selanjutnya dikumpulkan di pinggir jalan. Nantinya pohon dan dedaunan akan diangkut oleh Dinas LH Kabupaten Tabanan. *des
Ipda Suekadana mengatakan pemangkasan pohon perindang ini untuk persiapan musim hujan. Ada beberapa pohon yang harus dipangkas guna mencegah adanya korban jatuh akibat pohon tumbang. “Kami bekerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup Tabanan,” ungkapnya.
Kegiatan pemangkasan juga sebagai bentuk kepedulian pemerintah dengan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. “Selain itu kegiatan pemangkasan juga dilakukan untuk mengantisipasi kemacetan di jalur Denpasar – Gilimanuk,” tambah Iptu Suekadana.
Dahan dan ranting pohon yang dipangkas selanjutnya dikumpulkan di pinggir jalan. Nantinya pohon dan dedaunan akan diangkut oleh Dinas LH Kabupaten Tabanan. *des
Komentar