nusabali

DPRD Klungkung Kawal Program Kesejahteraan Masyarakat

  • www.nusabali.com-dprd-klungkung-kawal-program-kesejahteraan-masyarakat

Pasca dilantik, Rabu (14/8), 30 anggota DPRD Klungkung 2019-2024 langsung melaksanakan fungsi kelembagaan meliputi legislasi, anggaran, dan pengawasan.

SEMARAPURA, NusaBali

Ketika saling memberi masukan terutama dalam pembahasan anggaran, tentu berproses dan terjadi pertukaran sudut pandang yang berbeda.

Sebagai unsur pimpinan, baik posisi ketua maupun wakil ketua dewan sudah berusaha bersikap sebagai pimpinan lembaga, bukan sebagai pimpinan parpol. “Sebagai unsur pimpinan, kami sebagai pimpinan lembaga. Oleh karena itu, terjalin kerjasama,” ujar Ketua DPRD Klungkung, Anak Agung Gde Anom, kepada NusaBali, Senin (9/12).

Dengan kebersamaan tersebut, apapun di lembaga maupun non lembaga bisa diatasi bersama, bukan menjadi jumawa sendiri. “Kami unsur pimpinan, berterimakasih karena sudah didukung, walau masih ada riak-riak, namun masih bisa diatasi,” ujarnya.

Karena kinerja DPRD memasuki akhir tahun 2019, maka belum bisa maksimal tahun ini. Jelas Agung Anom, dalam melaksanakan tugas tidak semata-semata memandang program prioritas maupun non prioritas dari eksekutif. Namun dewan tetap akan memberikan skala prioritas bagi program untuk kesejahteraan masyarakat. “Karena program tersebut pada akhirnya bermuara untuk kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.

Ke depannya dewan berupaya merancang sedini mungkin koordinasi dengan para OPD, di bawah kendali Bupati dan Sekda, terkait program yang akan dicanangkan. “Agar setiap program betul-betul menyentuh kebutuhan masyarakat,” tegasnya. Di satu sisi, program pengajuan permohonan dana ke pusat, terutama program skala prioritas, dewan juga siap untuk mengkawal.

Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menyebutkan prioritas pembangunan Kabupaten Klungkung tahun 2020, dalam  empat point. Pertama pembangunan manusia berbudaya melalui peningkatan kualitas pendidikan, kesehatan dan daya saing sumber daya manusia. Kedua, pembangunan infrastruktur untuk mendorong peningkatan kualitas pelayanan publik. Ketiga, penanggulangan kemiskinan dan pembangunan perekonomian untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat. Keempat, percepatan reformasi birokrasi untuk mewujudkan birokrasi yang santun, berintegritas, akuntabel, responsive, dan inovatif.

Prioritas pembangunan daerah Klungkung 2020 ini sudah disinkronkan dengan prioritas pembangunan nasional maupun prioritas pembangunan Provinsi Bali.*wan

Komentar