nusabali

Laga Terakhir, Ribuan Suporter Bali United Padati Stadion Wayan Dipta

  • www.nusabali.com-laga-terakhir-ribuan-suporter-bali-united-padati-stadion-wayan-dipta

Diharapkan mampu menumbangkan lawan meski gelar juara sudah di depan mata.

GIANYAR, NusaBali.com
Ribuan suporter Bali United memadati stadion Kapten I Wayan Dipta pada laga terakhir Liga 1 2019 yakni Bali United kontra Madura United, Minggu (22/12/2019) malam. Mereka sudah memadati kawasan stadion sejak pukul 13:00 WITA.

Salah satunya adalah Ni Nyoman Wulan Kartika Puspita Dewi, supporter asal Kapal, Mengwi, Badung. Saat ditemui di Bali United Megastore ia mengaku sangat antusias dan tidak sabar menonton tim kesayangannya berlaga.

"Excited sekali. Sudah nggak sabar untuk nonton," katanya. Wulan yang merupakan mahasiswi di Universitas Surabaya (Ubaya) ini mengaku ini adalah kesempatan pertamanya menonton pertandingan Bali United secara langsung.

"Sebelumnya hanya bisa nonton lewat televisi dari sana (Surabaya). Jadi ini kali pertama saya nonton langsung di stadion," ujarnya. Ia sengaja pulang agar bisa menonton pertandingan terakhir Bali United Liga 1 Shopee 2019. "Saya bela-belain beli tiket pulang nih," katanya tertawa.

Di pertandingan kali ini ia berharap Bali United mampu menumbangkan tim lawan meski gelar juara sudah di depan mata. "Biarpun sudah pasti juara, harapannya ya tetap harus menang," sambungnya.

Wulan merasa bangga dengan peraihan Bali United di ajang liga sepak bola paling bergengsi se-Indonesia ini. "Bangga dong bisa mengharumkan tanah kelahiran. Apalagi buat saya yang sementara ini tinggal di luar Bali. Bisa saya banggakan di hadapan teman-teman di sana" serunya.*has

Komentar