nusabali

Sopir Ngantuk, Kendaraan Angkut Sedan BMW Baru Nyungsep

  • www.nusabali.com-sopir-ngantuk-kendaraan-angkut-sedan-bmw-baru-nyungsep

Kendaraan Colt Diesel nopol AD 1468 EH yang mengangkut sedan baru BMW nopol B 3 WCH kecelakaan di jalur Denpasar – Gilimanuk kawasan Banjar Mekayu, Desa Lalang Linggah, Kecamatan Selemadeg Barat, Tabanan pada Kamis (23/1).

TABANAN, NusaBali

Karena sopir Lilik Suharno, 48, diduga mengantuk, kendaraan yang dikemudikannya nyungsep nyaris masuk jurang.  Informasi yang dihimpun, kecelakaan itu terjadi Kamis dini hari sekitar pukul 04.00 Wita. Saat itu kendaraan Colt Diesel datang dari arah timur (Denpasar) hendak ke selatan (Gilimanuk). Setibanya di lokasi dengan kondisi jalan turunan landai sopir Lilik Suharno diduga mengantuk.

Kendaraan pun lepas kendali, truk saat itu oleng ke kiri sampai ke bahu jalan sebelah kiri dan langsung nyungsep nyaris masuk jurang. Beruntung saat itu kendaraan nabrak pohon lalu terganjal sehingga kendaraan tak masuk jurang.

Kapolsek Selemadeg Kompol I Made Budi Astawa, mengatakan kecelakaan itu terjadi karena sopir diduga mengantuk. Makanya sampai di lokasi kendaraan oleng langsung nyungsep ke bahu kiri jalan. “Ya nyaris masuk jurang, tetapi terganjal pohon,” tuturnya.

Menurut Kompol Budi Astawa, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Sopir asal Magelang, Jawa Tengah, selamat tanpa luka. Hanya kendaraan yang dikemudikannya rusak bagian depan karena terbentur pohon, diperkirakan kerugian mencapai Rp 5 juta. “Kendaraan sedan BMW yang diangkut, aman tidak ada tergores. Rencana BMW ini akan diangkut ke Jakarta,” katanya.

Meskipun terjadi kecelakaan di jalur Denpasar – Gilimanuk tak sampai membuat lalu lintas krodit karena kecelakaan dan evakuasi terjadi di pinggir jalan. “Proses evakuasi berlangsung selama sejam, selesai evakuasi pukul 14.00 Wita,” tandas Kompol Budi Astawa. *des

Komentar