Balai Jalan Nasional Usut Pelaku Vandalisme di Underpass Ngurah Rai
Aksi Sangat Cepat, Pelaku Diduga Wisman
Aksi corat-coret atau vandalisme di tembok Jalan Bypass Ngurah Rai, Tuban, Kecamatan Kuta, Badung pada Senin (24/2) sore.
MANGUPURA, NusaBali
Pelaku yang diduga wisatawan manca negara (wisman) mengotori tembok dengan berbagai tulisan. Ulah para pelaku ini mendapat perhatian serius petugas Balai Jalan Nasional dan siap melaporkan kejadian itu ke petugas kepolisian.
Pejabat Pembuat Komitmen Balai Jalan Nasional IB Jeladi, menerangkan terkait adanya aksi vandalisme di tembok tepatnya di sebelah selatan (arah Nusa Dua) Underpass, Jalan Bypass Ngurah Rai Tuban itu diketahui terjadi pada Senin (24/2) sekitar pukul 16.00 Wita. Dari laporan tim di lapangan, bahwa ada beberapa tulisan dan nama para oknum yang melakukan aksi tersebut.
“Memang ada laporan baru masuk terkait aksi itu. Kebetulan saya lagi rapat, tapi informasi itu sudah saya terima dan akan berkoordinasi dengan tim Satker untuk memeriksa dan segera melaporkan aksi itu ke petugas kepolisian,” ujarnya saat dikonfirmasi melalui telepon pada Senin (24/2) malam.
Jeladi menjelaskan, dari informasi yang diperoleh timnya, aksi vandalisme itu dilakukan oleh dua orang wisman yang belum diketahui identitasnya. Aksi dua wisman itu tergolong cepat, mereka menggunakan kendaraan roda dua dan langsung mencoret dinding. Aksi keduanya tidak terekam kamera pengawas, karena CCTV yang ada di sekitar lokasi tidak menjangkau area yang disasar dua wisman tersebut.
“Kalau untuk rekaman aksi mereka memang tidak terekam. Namun, ada beberapa dokumentasi yang kami dapat terkait aksi itu, dan sudah kami amankan serta mengidentifikasi oknum pelakunya,” tutur Jeladi.
Kemungkinan besar, aksi dua orang wisman itu segera dilaporkan ke polisi. Saat ini masih mengumpulkan bukti sebelum diserahkan ke polisi. Guna mencegah terulangnya kejadian itu, pihaknya akan melakukan pemasangan CCTV untuk menjangkau keseluruhan area. “Kami siap melaporkan ke pos polisi, kebetulan di samping lokasi itu ada pos dan akan kami teruskan ke sana,” tandas Jeladi. *dar
Pejabat Pembuat Komitmen Balai Jalan Nasional IB Jeladi, menerangkan terkait adanya aksi vandalisme di tembok tepatnya di sebelah selatan (arah Nusa Dua) Underpass, Jalan Bypass Ngurah Rai Tuban itu diketahui terjadi pada Senin (24/2) sekitar pukul 16.00 Wita. Dari laporan tim di lapangan, bahwa ada beberapa tulisan dan nama para oknum yang melakukan aksi tersebut.
“Memang ada laporan baru masuk terkait aksi itu. Kebetulan saya lagi rapat, tapi informasi itu sudah saya terima dan akan berkoordinasi dengan tim Satker untuk memeriksa dan segera melaporkan aksi itu ke petugas kepolisian,” ujarnya saat dikonfirmasi melalui telepon pada Senin (24/2) malam.
Jeladi menjelaskan, dari informasi yang diperoleh timnya, aksi vandalisme itu dilakukan oleh dua orang wisman yang belum diketahui identitasnya. Aksi dua wisman itu tergolong cepat, mereka menggunakan kendaraan roda dua dan langsung mencoret dinding. Aksi keduanya tidak terekam kamera pengawas, karena CCTV yang ada di sekitar lokasi tidak menjangkau area yang disasar dua wisman tersebut.
“Kalau untuk rekaman aksi mereka memang tidak terekam. Namun, ada beberapa dokumentasi yang kami dapat terkait aksi itu, dan sudah kami amankan serta mengidentifikasi oknum pelakunya,” tutur Jeladi.
Kemungkinan besar, aksi dua orang wisman itu segera dilaporkan ke polisi. Saat ini masih mengumpulkan bukti sebelum diserahkan ke polisi. Guna mencegah terulangnya kejadian itu, pihaknya akan melakukan pemasangan CCTV untuk menjangkau keseluruhan area. “Kami siap melaporkan ke pos polisi, kebetulan di samping lokasi itu ada pos dan akan kami teruskan ke sana,” tandas Jeladi. *dar
Komentar