nusabali

Siswa SMAN 2 Amlapura Juara LKTI Nasional

  • www.nusabali.com-siswa-sman-2-amlapura-juara-lkti-nasional

AMLAPURA, NusaBali
Siswa SMAN 2 Amlapura meraih gelar juara Lomba Karya Tulis Ilmiah Tingkat Nasional 2020 di Universitas Surabaya.

Karya tulisnya dinyatakan yang terbaik setelah masuk final dan dipresentasikan di depan dewan juri, Jumat (28/2). Siswa yang tampil dalam lomba itu secara beregu terdiri dari tiga siswi. Ketiga siswi itu yakni I Gusti Ayu Agung Istri Dwi Jovanca Devi kelas X MIPA1, Ni Luh Dian Saptari Amelia Putri kelas XI MIPA 1, dan Marsha Rifany kelas XI MIPA1.

Marsha Rifany menceritakan, lomba diawali dengan melakukan penelitian sejak Februari 2019. Mereka mengambil sampel 238 siswa dari 932 siswa SMAN 2 Amlapura. Terungkap empat permasalahan menimpa siswa yakni cara belajar, keluarga, ekonomi, dan pacar. Hasil penelitian itulah diolah dan disusun dalam bentuk karya tulis berjudul ‘Cumeti Inovasi Pelajaran pada BK untuk Mengatasi Permasalahan Siswa di SMAN 2 Amlapura’. Sehingga salah satu solusi yang didapatkan untuk mengatasi masalah siswa yakni dalam memperbaiki cara belajar dengan melakukan meditasi 10 menit sebelum belajar.

Marsha Rifany menegaskan, meditasi menyeimbangkan otak kiri dan otak kanan. Imbasnya, konsentrasi belajar jadi lebih fokus. Ketiga siswi ini menyusun karya tulis dibimbing I Nyoman Pasek. Karya tulis dikirim secara online ke panitia. “Awalnya karya tulis itu dinyatakan enam besar. Enam finalis itulah diundang ke Universitas Surabaya untuk mempresentasikan karya tulisnya,” ungkap Marsha Rifany, Selasa (3/3). Dari enam besar disaring lagi menjadi tiga besar. Selanjutnya ditentukan yang berhak mendapatkan peringkat I, peringkat II, dan peringkat III.

Di luar dugaan, hasil karya siswi SMAN 2 Amlapura dinyatakan sebagai yang terbaik. Berhak atas trofi, piagam, dan uang pembinaan. Ni Luh Dian merasa bangga mampu menerobos menjadi yang terbaik di tingkat nasional. “Saya dengar pesertanya yang mendaftar ratusan karya tulis, tetapi karya kami dinyatakan sebagai pemenang,” kata Ni Luh Dian. asek SMAN 2 Amlapura I Nengah Miyasa mengapresiasi semangat siswinya melakukan penelitian sejak Februari 2019. “Persiapannya lumayan panjang. Dituntut kesabaran dan kerja keras. Mulai dari  survei, mengolah data, hingga jadi karya tulis,” jelas Nengah Miyasa. *k16

Komentar