nusabali

Terekam CCTV, 2 Pelaku Teridentifikasi

  • www.nusabali.com-terekam-cctv-2-pelaku-teridentifikasi

Seorang tukang ojek menemukan sebuah SIM dan kartu kredit yang berserakan di seputaran kulkul yang berjarak 6 meter dari tewasnya Aipda Sudarsa.

Kasus Polisi Ditemukan Tewas di Pantai Kuta

DENPASAR, NusaBali
Petugas gabungan dari Polsek Kuta, Polresta Denpasar dan Polda Bali mulai menemukan titik terang terkait penyelidikan kasus pembunuhan Aipda I Wayan Sudarsa, anggota Unit Lantas Polsek Kuta, Rabu (17/8) dinihari. Tim yang dibentuk langsung oleh Kapolda Bali, Irjen Pol Sugeng Priyanto ini kembali mendatangi lokasi untuk melakukan pra rekonstruksi, Kamis (18/8) pagi. Hasilnya, petugas berhasil mengidentifikasi dua orang pelaku berinisial D dan S. Dua wisatawan asal Australia ini terekam kamera pengawas (CCTV) Hotel Pullman dan Circle K yang terletak di seputaran Jalan Pantai Kuta tersebut.

Informasi yang dihimpun kedua wisman berinisial D dan S tersebut terlihat jelas di CCTV Hotel Pullman yang berada tepat di depan lokasi pembunuhan. Keduanya teridentifikasi saat melintas di depan trotoar usai melancarkan aksinya. Bahkan, kedua wisatawan ini kembali terekam CCTV Circle K yang berada 200 meter arah selatan lokasi kejadian. Dalam rekaman itu, keduanya mirip dengan keterangan saksi dan berlumuran pasir di sekujur tubuh.

Untuk memperkecil ruang gerak para pelaku, saat ini polisi sudah menempelkan sejumlah poster di beberapa titik untuk pengungkapan dan menangkap para pelaku. “Tadi (kemarin) sudah sebar semua (poster) dan berkoordinasi dengan semua pihak. Ya, ada dua wisman, yakni laki-laki dan perempuan yang dicurigai dan memang terekam jelas di CCTV itu. Saat ini, keduanya masuk radar kita,” terang sumber di kepolisian, Kamis (18/8) siang.


SELANJUTNYA . . .

Komentar