180 Personel Polresta Donor Darah
DENPASAR, NusaBali
Sebanyak 180 orang anggota Polresta Denpasar ikut kegiatan donor darah di Lantai III Gedung Pesat Gatra Polresta Denpasar, pada Kamis (16/4) pagi.
Dari 180 anggota yang siap donor darah hanya 52 orang yang layak untuk donor. Selanjutnya 52 kantong darah itu diserahkan ke Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Bali untuk dijadikan sebagai stok darah.
Kapolresta Denpasar AKBP Jansen Avitus Panjaitan mengatakan kegiatan donor darah yang masif dilakukan Polri adalah salah satu bentuk kepedulian di tengah wabah Virus Corona (Covid-19) yang kini terjadi secara global. Dikatakan kegiatan donor ini merupakan perintah pimpinan Polri untuk menjaga kebutuhan stok darah di rumah sakit.
"Kita ketahui bersama saat ini bangsa kita tengah dilanda wabah Covid-19. Akibatnya sedikit masyarakat yang mau melakukan donor darah. Kita tunjukan bahwa kita ada di tengah-tengah masyarakat. Di tengah kesibukan kita untuk menanggulangi wabah malakukan donor darah," tutur AKBP Jansen didampingi Wakapolresta AKBP Wayan Jiartana kemarin.
Dikatakan kegiatan donor darah ini akan diikuti oleh seluruh anggota Polresta Denpasar. Tetapi dilakukan dalam beberapa tahap untuk menghindari kerumunan. AKBP Jansen kembali menekankan kepada masyarakat untuk mematuhi semua imbauan pemerintah. Itu semua demi kebaikan bersama. Kegiatan donor darah ini untuk menjaga ketersediaan darah karena saat ini di Bali juga terjadi demam berdarah.
"Sebenarnya ada banyak yang ikut donor. Cuman karena situasi dan mengikuti imbauan pemerintah maka kegiatan donor kami bagi beberapa tahap. Hari ini ada 52 orang. Sementara yang daftar 180 orang. Karena kondisi yang ada maka hanya 52 yang bisa donor. Kegiatan ini akan berkelanjutan," pungkasnya. *pol
Komentar