nusabali

Bupati Suwirta Salurkan Bantuan Donatur

  • www.nusabali.com-bupati-suwirta-salurkan-bantuan-donatur

SEMARAPURA, NusaBali 
Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menyalurkan bantuan dari donatur untuk mengantisipasi dampak Covid-19 atau Corona, Jumat (24/4).

Bantuan ini berupa paket sembako disalurkan sesuai skala prioritas warga yang benar-benar membutuhkan.  Ada 80 paket sembako, tiap paket berisi beras 10 kg, 1 liter minyak goreng, 1 dus mie instan dan 1/4 kg ikan teri. Bupati Suwirta menyerahkan bantuan ini di tiga desa yakni Desa Gelgel,  Kecamatan Klungkung, Desa Sampalan Tengah, Kecamatan Dawan, dan Desa Timuhun,  Kecamatan Banjarangkan. Ada puluhan warga, terdiri dari lansia, disabilitas dan penderita ODGJ (orang dengan ganguan jiwa) mendapat bantuan tersebut. 

Menurut Bupati Suwirta, bantuan yang diterima dari para donatur harus segera disalurkan. Hal ini untuk mengantisipasi agar barang tidak cepat rusak atau kadaluwarsa. “Hari ini, kami telah menyalurkan bantuan dari donatur untuk mereka yang benar-benar membutuhkan,” ujar Bupati Suwirta.

80 paket sembako itu diterima Bupati Suwirta dari salah satu koperasi di Klungkung. Dalam kesempatan itu, bupati berharap masyarakat dapat memahami kinerja pemerintah terkait pendistribusian bantuan. Bantuan yang diterima dari para donatur akan didata terlebih dahulu, kemudian didistribusikan sesuai data yang diberikan oleh perangkat desa. "Ini dilakukan agar tidak terjadi tumpang tindih dan masyarakat yang terkena dampak Covid-19 akan mendapatkan bantuan,’’ jelasnya. 

Sementara itu, Pemkab Klungkung kembali menerima donasi alat kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19 dari berbagai pihak. Bantuan tersebut diterima Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta didampingi Kalak BPBD Putu Widiada di Kantor Bupati Klungkung, Jumat (24/4). Di antaranya bantuan dari jajaran BPD Bali Cabang Klungkung yang menyerahkan donasi sebanyak 11 unit tempat cuci tangan portable, dan bantuan dari instansi terkait. *wan

Komentar