nusabali

Ditinggal Kerja, Rumah Terbakar

  • www.nusabali.com-ditinggal-kerja-rumah-terbakar

SEMARAPURA, NusaBali
Rumah I Gde Yudi Budiawan, 23, di Banjar Kelod Kangin, Desa Tegak, Kecamatan/Kabupaten Klungkung, hangus terbakar pada Sabtu (30/5) siang.

Pada peristiwa kebakaran yang diduga akibat korsleting (arus pendek) listrik ini tidak ada korban jiwa.

Informasi yang dihimpun kebakaran terjadi sekitar pukul 14.00 Wita. Ketika itu rumah dalam keadaan sepi ditinggal pemiliknya keluar rumah bekerja. Saat itu tetangga korban, Putu Sumiasa, mencium bau asap. Setelah melihat arah sumber bau, ternyata asap mengepul dari rumah korban. Spontan Sumiasa dan warga sekitar mendekati tempat kebakaran dan mendobrak pintu, dan mendapati kasur dan bedek kamar dalam keadaan terbakar. 

Mereka segera berteriak dan minta tolong kepada tetangga lainnya untuk membantu memadamkan api, serta memanggil pihak pemadam kebakaran. Pukul 14.10 Wita Damkar Klungkung tiba dengan kekuatan 4 unit mobil pemadam. Begitu sampai di TKP, petugas langsung melakukan tindakan pemadaman. Pukul 14.30 Wita api dapat dipadamkan secara keseluruhan. Sementara dugaan awal penyebab kebakaran dikarenakan arus pendek listrik. Sedangkan kerugian material, rumah dengan 2 kamar beserta alat perabot rumah tangga terbakar habis, diperkirakan sekitar Rp 60 juta.

Kepala Satpol PP dan Damkar Klungkung I Putu Suarta, mengatakan begitu menerima laporan dari masyarakat terkait kebakaran itu, petugas langsung meluncur ke lokasi kejadian. Namun Suarta belum bisa memastikan jumlah kerugian dan penyebab kebakaran. “Masih diselidiki oleh petugas berwenang,” kata Suarta. 7 wan

Komentar