Liverpool Juara, Klopp Ingin Suporter Rayakan di Rumah
LIVERPOOL, NusaBali
Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta suporter timnya bersabar soal kemungkinan perayaan juara Premier League. Klopp meminta, para suporter lebih baik berdiam diri dan merayakannya di rumah.
"Akan ada momen di mana kita punya kesempatan dan diizinkan berselebrasi bersama, maka kita akan melakukannya dengan cara yang benar," kata Klopp seperti dilansir Sportskeeda.
"Kapan pun itu, maka kita yang akan memutuskan seberapa nikmat kita melakukannya," ujar Klopp menambahkan.
Liverpool berpeluang besar ditahbiskan sebagai juara Premier League musim ini. Hal itu setelah operator Premier League sepakat menggelar lagi kompetisi mulai 17 Juni. Sebelumnya, kompetisi musim 2019/2020 terhenti sejak Maret karena pandemi virus corona.
Gelar Liverpool terancam hilang karena sempat muncul wacana menganulir hasil musim ini. Namun perkembangan terbaru memberi angin segar bagi The Reds. Kasus virus corona yang mulai melandai membuat Inggris memberi lampu hijau kompetisi bergulir lagi.
Lebih lanjut, Klopp pun meminta para suporter tetap mendukung Liverpool dari rumah. Meski akan terasa berbeda, Klopp merasa timnya tetap butuhdukungan suporternya.
Liverpool juga cuel soal kemungkinan menjalani laga-laga penentuan juara di tempat netral. Klopp menyebut yang terpenting punya peluang untuk juara. Pasalnya, Kepolisian Inggris menilai laga-laga yang melibatkan klub Merseyside itu termasuk dalam kategori 'risiko tinggi', sehingga mesti digelar di tempat netral.
Sebab ada kekhawatiran fans nekat berkerumun di luar stadion pada laga penentuan juara, khususnya jika digelar di Anfield. Kabar itu masih sebatas rumor, namun Klopp tak mau terlalu ambil pusing. Baginya punya peluang untuk memenangi Premier League saja sudah cukup bagus.
"Sebagian besar orang di planet ini tidak pernah punya kesempatan dalam hidup mereka untuk menjadi juara Premier League. Bagi kami, tampaknya kami punya peluang, jadi ya kami ambil itu," kata Klopp.
Kini Liverpool memuncaki klasemen dengan 82 poin. Mereka unggul 25 poin dari pesaing terdekat Manchester City. Liga Inggris menyisakan sekitar 10 partai. Liverpool berpeluang besar juara, karena butuh dua kemenangan lagi.*
Komentar